Mohon tunggu...
Prastiwo Anggoro
Prastiwo Anggoro Mohon Tunggu... Insinyur - ingenieur

Seorang pemerhati lingkungan, budaya dan sumber daya manusia. Aktif di perkumpulan kepemudaan, Keinsinyuran, Lingkungan dan Pendidikan. Memberikan kontribusi melalui infiltrasi ke generasi muda dan berusaha menulis satu topik setiap minggu sekali.

Selanjutnya

Tutup

Hukum

Jokowi 2.0 dan Omnibus Law

23 Oktober 2019   15:16 Diperbarui: 23 Oktober 2019   15:39 202
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Parodi Kabinet | dokpri

Kabinet menurut KBBI berarti 2 istilah yang pertama adalah lemari kecil tempat menyimpan surat-surat (dokumen dan sebagainya); 2 peti kecil mesin ketik (mesin jahit dan sebagainya) seperti gambar di atas.. Sedangkan yang baru di umumkan adalah arti kedua dari Kabinet  yaitu badan atau dewan pemerintahan yang terdiri atas para menteri; 2 kantor kerja (terutama bagi presiden, perdana menteri, dan sebagainya). 

Akhir nya setelah  di umumkan susunan Menteri di Kabinet Jokowi Jilid 2, setelah banyak "rumor" yang beredar dengan berbagai analisa, ada yang mendekati tapi ada juga yang melenceng jauh.

"Drama" tersuguhkan di detik-detik akhir pemilihan nama untuk masuk dalam susunan kabinet. Bergabungnya Capres / Contender Petahana sebagai Menteri Pertahanan menjadi anti klimaks bagi sebagian masyarakat.

Ada Agenda tersembunyi di balik "the Dream Team" ini, salah satu nya adalah Omnibus Law. Kenapa demikian?  

Dilihat dari susunan Kabinet 2019-2024, dengan bergabung nya 2 kader Gerinda ke dalam susunan Menteri, Komposisi Koalisi Pemerintah di DPR RI menjadi "gemuk", sehingga penyusunan dan pengesahan Omnibus Law diharapkan tanpa hambatan. 

PDIP = 5 Jabatan, 18.95 % suara di DPR RI

Gerindra = 2 Jabatan,  12.57% suara di DPR RI

Golkar  = 3 Jabatan,  12.31% suara di DPR RI

PKB = 3 Jabatan, 9.69 % suara di DPR RI

Nasdem = 3 Jabatan, 9.05% suara di DPR RI

PPP = 1 Jabatan, 4.52 % suara di DPR RI

Total koalisi pemerintahan di DPR RI = 67.09 %. Sebuah "modal" yang kuat bagi pemerintah untuk menentukan kebijakan dalam 5 tahun mendatang.

Jokowi 2.0 | beritalima.com
Jokowi 2.0 | beritalima.com
Sebenarnya apakah ombibus itu sendiri dan mengapa demikian penting. 

Omnibus berasal dari bahasa Inggris yang berarti "a volume containing several novels or other items previously published separately". dapat juga di artikan dalam kata benda yaitu BUS.

secara arfiah produk hukum  (omnibus law) berarti
An omnibus bill is a proposed law that covers a number of diverse or unrelated topics.Omnibus is derived from Latin and means "for everything". An omnibus bill is a single document that is accepted in a single vote by a legislature but packages together several measures into one or combines diverse subjects.

Di sini secara kata dan secara defini mempunyai arti yg sama. yaitu sebuah produk Undang-undang yang dapat berisi beberapa undang-undang sebelum nya dan undang-undang yang baru. ibarat sebuah BUS yang berisi beberapa chapter dari undang-undang yang berkaitan.

Sedangkan omni bus law yg di maksud oleh presiden Jokowi mempunyai arti tambahan yaitu selain berfungsi sebagai Undang-undang, juga dapat merevisi Undang-undang lain yg berkaitan dgn Undang-undang tersebut. Saat ini terdapat 62 ribu produk Undang-undang  telah yang di hasilkan, sebuah obesitas law yang berakibat tumpang tindih dan terhambat nya pembangunan.

Ada 2 produk Undang-undang dalam konteks Omnibus law yaitu undang-undang Cipta Lapangan Kerja dan Undang-undang Pemberdayaan UMKM. diharapkan 2 undang-undang ini menjadi undang-undang sapu jagat terhadapa undang-undang sebelumnya yang di anggap atau tidak mendukung atmosfer investasi. 

Oleh karena itu produk ini menjadi penting bagi Visi dan Misi Jokowi di periode ke dua, nah memanfaatkan momentum pemilihan Menteri inilah di menjadi modal agar koalisi semakin kuat di parlement. 

Semoga saja, tujuan baik ini dapat berkolerasi dengan kinerja Menteri yang telah di pilih

Selamat bekerja Presiden dan Wakil Presiden. 

Selamat bertugas Para Menteri Terpilih.

Untuk Indonesia yang lebih baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hukum Selengkapnya
Lihat Hukum Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun