Mohon tunggu...
Prasasti Ramadhina
Prasasti Ramadhina Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Hubungan Internasional

Kalo ga baca buku atau ebook, ya nonton drakor atau ngeyutub sambil minum caramel machiato secret recipe ala aku

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kelompok 28 KKN UPN Veteran Jawa Timur Berbagi Sembako dan Alat Hand Sanitizer Otomatis dalam Acara Penutupan KKN

1 Agustus 2021   18:30 Diperbarui: 1 Agustus 2021   21:34 310
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerahan plakat kepada pihak kelurahan, alat handsanitizer otomatis kepada RW 03 dan RW 06, serta bantuan sembako kepada RW 07/dokpri

(31/07/2021) Berkenaan dengan berakhirnya Kuliah Kerja Nyata Tematik Bela Negara Tahun 2021 kelompok 28, panitia pelaksana KKN Kelompok 28 di Kecamatan Tandes, Kelurahan Manukan Wetan gelar kegiatan penutupan KKN yang diisi dengan acara penyerahan kenang-kenangan, donasi dan juga penyerahan alat TTG (Teknologi Tepat Guna) yang berupa alat handsanitizer otomatis di Aula Kantor Kelurahan Manukan Wetan, Surabaya.

Dimulai dari sambutan-sambutan dari ketua pelaksana, bapak lurah, dosen pembimbing Bu Laksmi. 

Kemudian Alvin selaku ketua pelaksana mengucapkan terima kasih banyak kepada bapak lurah,camat dan jajarannya serta warga sekitar karena telah memberikan kemudahan berupa pelayanan untuk melaksanakan KKN Tematik Bela Negara 2021 dan antusias para warga sekitar Manukan Wetan.

Dalam pidato singkatnya, Alvin mengatakan bahwa kegiatan KKN ini tentunya mendidik kami sebagai calon generasi penerus yang akan dihadapkan pada kenyataan yang sebenarnya  dilapangan suatu saat nanti bila sudah menjajaki dunia kerja. 

Tak ketinggalan pula Pak Didiet Budhi selaku lurah dari Kelurahan Manukan Wetan juga berterima kasih kepada mahasiswa KKN Tematik 2021 Kelompok 28 telah membantu menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada di Manukan Wetan, seperti salah satunya terkait UMKM yang cukup vakum semenjak adanya pandemi COVID-19. 

Dimana UMKM tersebut cukup sepi pelanggannya dan ada beberapa para pekerjanya yang mengundurkan diri. Sehingga dengan adanya bantuan mahasiswa KKN berupa memberikan edukasi digital marketing dapat membuat UMKM tersebut dapat kembali menunjukkan tajinya setelah sulitnya melakukan proses marketing.

Selain itu pak Didiet juga mengapresiasi mahasiswa KKN karena telah memperbaiki suasana lingkungan kecamatan sekitar dengan menanami tanaman-tanaman hias dan ikut membantu dalam kegiatan kerja bakti untuk kegiatan hidroponik. Beliau juga mengaku antusias dengan adanya handsanitizer otomatis yang dibuatkan oleh mahasiswa KKN, "karena itu mungkin akan sangat memudahkan para warga sehingga pemakaiannnya lebih simple dan tidak perlu menekan-nekan lagi".Ujarnya.

Acara penutupan KKN juga dilakukan pemutaran vidio singkat selama KKN berlangsung dilanjutkan dengan penyerahan kenang-kenangan berupa plakat rasa terima kasih kepada kelurahan dan alat handsanitizer otomatis pada RW 03 dan RW 06 serta donasi yang berupa sembako kepada RW 07.

Para warga sekitar tentunya berharap dengan adanya kegiatan KKN Tematik Bela Negara 2021 ini bisa menjadi daya semangat mereka yang terdampak COVID-19. Karena dengan kegiatan yang telah kelompok 28 lakukan termasuk juga berbagi edukasi yang diharapkan dapat merubah mindset warga sekitar menjadi lebih produktif kedepannya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun