Mohon tunggu...
Prajna Dewi
Prajna Dewi Mohon Tunggu... Guru - Seorang guru yang terus berjuang untuk menjadi pendidik

Humaniora, parenting, edukasi.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Mainan Termewah di Dunia

10 Mei 2022   05:09 Diperbarui: 11 Mei 2022   10:06 907
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Freepik.com

Berapa harga mainan termahal yang pernah dibelikan untuk si buah hati? Lima ratus ribu? Satu juta? Sepuluh juta?

Mainan lho ya, bukan gadget yang dipakai untuk pembelajaran. 

Jangan buru-buru menepuk dada dan merasa jadi sultan kalau "hanya" pernah belikan anak mainan dengan harga enam digit. Tengok dulu Beyonce, penyanyi terkenal dari Negeri Paman Sam yang memberikan hadiah mainan kuda goyang/rocking horse untuk putrinya yang bernama Blue Ivy seharga 600.000 US$, atau setara 9 Miliar. 

Ya, betul, tidak salah baca, harganya 9 Miliar, karena mainan kuda goyang ini terbuat dari emas solid dan dibuat secara handmade oleh Ginza Tanaka, perusahaan pembuat perhiasan yang sangat terkenal di Jepang.

Pikiran kepoh muncul di kepala saya, kira-kira berapa lama Blue Ivy betah menunggangi kudanya ya? Sejam, dua jam? Atau sama saja dengan anak-anak kita pada umumnya yang baru naik 5 menit sudah minta turun. Sayangnya tidak ada pemberitaan terkait hal ini. 

Media cuma fokus dengan berita hadiah mewah dan harganya. Tidak dengan proses bermainnya si anak itu sendiri, padahal judul beritanya adalah "Mainan mewah untuk Blue Ivy". 

Balik pada kekepohan di atas tadi. Berapa lama anak bisa bertahan dengan mainannya? Kok baru sebentar sudah ditinggal? Percumalah dibelikan mainan. 

Sebelum kecewa berlanjut, baca dulu uraian di bawah ini.

1. Rentang Konsentrasi Anak Singkat

Prof Wardana, Dosen saya semasa kuliah di program magister Teknologi Pendidikan, mengatakan bahwa menghitung menit rentang konsentrasi maksimal anak dapat dilakukan dengan menggunakan rumus 2N + 1, di mana N adalah usia anak

Contoh, untuk anak usia 3 tahun: 2x3 + 1 = 7 menit, usia 5 tahun 2x5 + 1 = 11 menit, dst.

Jadi anak kita yang berusia 3 tahun, mampu bertahan tetap asyik dengan mainannya selama 7 menit, itu sudah sangat baik. 

Selain itu, agar mainan yang dibelikan pas untuk anak dan mendukung kemampuan konsentrasinya, pilih mainan yang sesuai dengan usia anak. Terlalu mudah untuk dimainkan atau terlalu sulit adalah sama membosankannya dan menghilangkan minat anak terhadap mainannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun