Mohon tunggu...
Subhan Riyadi
Subhan Riyadi Mohon Tunggu... Lainnya - Abdi Negara Citizen Jurnalis

Stop! Rasialisme anti minoritas apa pun harus tak terjadi lagi di Indonesia. Sungguh suatu aib yang memalukan. Dalam lebih setengah abad dan ber-Pancasila, bisa terjadi kebiadaban ini kalau bukan karena hipokrisi pada kekuasaan (Pramoedya Ananta Toer). Portal berita: publiksulsel.com

Selanjutnya

Tutup

Nature Pilihan

Ruwetnya Pengusutan Sengketa Pembabatan Hutan Mangrove di Desa Nisombalia

3 Februari 2019   12:15 Diperbarui: 3 Februari 2019   18:40 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pembabatan Hutan Mangrove di Desa Nisombalia (dokpri).

Pengusutan sengketa pembabatan hutan mangrove di dusun Kuri Lompo Desa Nisombalia Kecamatan Marusu Kabupaten Maros yang dimotori Muhammad Yunus terbilang ruwet. Pasalnya melibatkan bebepa aktor intelektual.

Yunus, adalah seorang bapak dengan tiga anak yang mendapat amanah sebagai ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di Desa Nisombalia Kecamatan Marusu Maros. Berjuang membela harkat dan martabat warga Desa Nisombalia.

dokpri
dokpri
Demi menyelamatkan lingkungan, khususnya Mangrove sendirian beliau ke Balai Gakkum LHK Wilayah Sulawesi pada Selasa, (29/1/2019) untuk memenuhi panggilan guna dimintai keterangan, terkait sengketa pembabatan lahan Mangrove di Dusun Kuri Lompo Maros.

Panggilan tersebut terkait kasus penebangan Lahan Mangrove seluas 1 hektar dibulan pada bulan Maret 2018 yang melibatkan aktor intelektual di desa tersebut.

Kasus ini sempat viral di media online  pada tanggal, 20 dan 30 Maret 2018.

Klik Di sini: Babat Hutan Mangrove di Maros, Ini Pengakuan Yusuf

Klik Di sini: Mangrove di Kuri Lompo Maros Dibabat, Walhi Sulsel Kasus Ini Harus Diusut.

dokpri
dokpri
Awalnya, Yunus Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) tidak tahu menahu, siapa aktor intelektual skenario dibalik pembabatan pohon Mangrove tersebut. Termasuk pemusnahan papan segel dan garis polisi dari Gakkum LHK.

Setelah mendapat banyak sorotan antara warga yang pro dengan warga yang kontra di masyarakat maka, Muhammad Yunus geram, tidak tinggal diam dan langsung mendatangi Balai Gakkum LHK Wilayah Sulsel, Selasa (29/1/2019) untuk mempertanyakan sudah sejauh mana perkembangan penanganan kasus Mangrove di desanya. Di hari Rabu (30/1/2019) beliau datang lagi ke Gakkum LHK. Kedatangannya kali ini bersama Kepala Bidang dan Kasi PBB.

Bapak Muhammad Yunus mendapat penjelasan dari Gakkum LHK Wilayah Sulsel sembari menunggu keterangan saksi ahli.  Sampai sekarang seorang diri beliau  mengawal kasus ini.

Setelah mencermati apa dan bagaimana kasus ini bisa terjadi, beliau berkesimpulan bahwa dilandasi oleh kekusaan dan kebobrokan mental yang didasari serta ketamakan untuk mendapatkan sesuatu dengan cara yang tidak sah dan melanggar hukum.

Bagaimana beliau-beliau notabene aktor intelektual berskenario membabat hutan Mangrove.

Kepala Dusun Kuri Lompo,  sekaligus memiliki penentu kebijkan bersama anggotanya membabat hutan Mangrove atas iming-iming menggiurkan dari investor.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun