Mohon tunggu...
PHP2D HMJ Fisika UM
PHP2D HMJ Fisika UM Mohon Tunggu... Mahasiswa - @fisikaum_php2d

Tim PHP2D HMJ Fisika Nucleon Optimalisasi Produktivitas Ekonomi Masyarakat Desa Wiyurejo melalui SP2 (sosialisasi, Pelatihan dan Pendampingan) Olahan Susu Sapi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Selamat! Pembukaan PHP2D HMJ Fisika UM di Desa Wiyurejo Disambut Baik Kepala Desa

22 Oktober 2021   15:42 Diperbarui: 22 Oktober 2021   15:43 288
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Pribadi: Penyampaian Sambutan oleh Ketua Pelaksana

Tidak lengkap rasanya jika suatu acara tidak diawali dengan sebuah pembukaan, hal itu juga yang dilakukan oleh Tim Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) HMJ Fisika Nucleon Universitas Negeri Malang (UM). Kegiatan ini diadakan dalam rangka memulai serangkaian kegiatan maupun program kerja PHP2D di Desa Wiyurejo. Pembukaan PHP2D berlangsung di Balai Desa Wiyurejo, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang dan dihadiri oleh Kepala Desa, Perangkat Desa, Dosen Pembimbing, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Malang, serta perwakilan beberapa anggota PKK. Pembukaan PHP2D dilaksanakan pada hari Senin, 4 Oktober 2021. Pembukaan dilaksanakan dengan tetap memberlakukan protokol kesehatan yang ketat. Seluruh peserta yang hadir menggunakan masker dan selalu menerapkan jaga jarak satu sama lain sehingga proses pelaksanaan dapat terlaksana dengan aman dan tertib.

Acara ini dibuka oleh Yeni Audina selaku MC, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya,  acara inti pembukaan ini dimulai dengan sambutan yang disampaikan oleh ketua pelaksana, dalam sambutannya Rhisqi Bagus Cahyono yang akrab disapa Bagus memohon restu dan dukungan kepada para stakeholder yang terlibat, selain itu Bagus juga memaparkan harapan dan tujuan dari pelaksanaan PHP2D yakni sebagai ajang bagi mahasiswa untuk meningkatkan potensi keilmuan, memberikan pengalaman terhadap penanganan permasalahan yang ada di masyarakat, membantu memanfaatkan produk - produk ilmu pengetahuan dan teknologi, menjalin kemitraan dan mengembangkan kerjasama dengan pemerintah daerah, dunia usaha, dan masyarakat.

Tim PHP2D HMJ Fisika UM ini mengusung tema "Optimalisasi Produktivitas Ekonomi Masyarakat Desa Wiyurejo Melalui SP2 (Sosialisasi, Pelatihan dan Pendampingan) Olahan Susu Sapi". Tema ini diusung berdasarkan kondisi masyarakat Wiyurejo yang mayoritas merupakan peternak sapi perah, namun hasil perahan susu sapi langsung diserahkan ke koperasi di wilayah setempat tanpa diolah terlebih dahulu, sehingga tim berinisiatif untuk mengadakan sosialisasi, pelatihan, dan pendampingan berkelanjutan terhadap olahan susu sapi agar bernilai ekonomis tinggi. Selain itu, tim juga berkomitmen dalam membantu program Pemerintah Desa untuk menunjang pengoptimalan ekonomi masyarakat.

Bapak Sentot Kusairi selaku dosen pembimbing menyampaikan banyak pesan dalam kesempatan sambutannya, "Sebelumnya saya berterima kasih pada Kepala Desa dan seluruh masyarakat Desa Wiyurejo karena telah menerima teman-teman mahasiswa untuk dapat berkontribusi disini. Selanjutnya untuk teman-teman mahasiswa, dengan terjun langsung ke masyarakat, semoga teman-teman dapat memahami situasi yang ada dan memaksimalkan potensi-potensi yang dimiliki Desa Wiyurejo. Lebih dari itu, besar harapan saya agar program ini benar-benar berdampak pada ekonomi masyarakat." Beliau juga mengingatkan untuk terus menerapkan protokol kesehatan. Selanjutnya sambutan terakhir disampaikan oleh Kepala Desa Wiyurejo, Bapak Mufid Farid, beliau menyatakan bahwa warga Desa Wiyurejo menyambut baik adanya pelaksanaan PHP2D HMJ Fisika UM yang akan dilaksanakan selama 4 bulan kedepan. Selain itu, beliau juga berharap tim PHP2D dapat melaksanakan kegiatan dengan nyaman selama berada di Desa Wiyurejo.

Berakhirnya acara ini ditandai dengan pembacaan doa oleh Eko Rudianto dan langsung ditutup oleh MC. Pembukaan PHP2D HMJ Fisika UM ini diharapkan menjadi langkah awal dalam membentuk sinergitas antara warga Desa Wiyurejo dengan tim PHP2D.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun