Mohon tunggu...
Yogi
Yogi Mohon Tunggu... Human Resources - Pekerja Sosial SPV PKH

Saya seorang pekerja sosial

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Kehadiran Kunci Keberhasilan

25 September 2019   12:29 Diperbarui: 25 September 2019   12:35 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dok. pribadiRapat Kordinasi Internal PKH Wil. Garut Utara | dokpri

Malangbong 25 september 2019
Rapat kordinasi internal Optimalisasi Program Keluarga Harapan wilayah Garut Utara.

Suasana kekeluargaan memancar saat rapat kordinasi internal PKH. Acara dihadiri oleh seluruh SDM PKH yang bertugas di wilayah Garut Utara, dibuka oleh Plt. Kepala Dinas Sosial Kabupaten Garut Drs. H. Nurdin Yanan, M.H. beliau menyampaikan beberapa poin terkait pelaksanaan Program Keluarga Harapan (PKH) di kabupaten Garut. Beliau mengatakan Pendamping merupakan pahlawan tanpa tanda jasa, Garda terdepan pilar sosial, Kehadiran merupakan inti dari militansi dan totalitas dalam bekerja, beliau menilai Tanpa suporting dinas kegiatan rutin Rakor bisa berjalan setiap bulan. Apresiasi yang tinggi disematkan ke pendamping sosial PKH Kordinator kabupaten, Peksos Supervisor dan Administrator Pangkalan Data.

Plt. Kadisos Garut kedua dari kanan | dokpri
Plt. Kadisos Garut kedua dari kanan | dokpri
Dalam pelaksanaannya PKH menjadi sorotan semua pihak beliau menuturkan "kita jawab pengaduan dari berbagai pihak dengan data yang jelas, silahkan pihak manapun menilai  pelaksanaan PKH selama ada data sehingga kita jelas kearah mana aduan tersebut" dalam penutupnya berpesan supaya pendamping sosial PKH tetap militan dalam melayani Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH, jangan sampai keihklasan kita dalam bekerja tergoda dengan kenikmatan dunia yang tidak seberapa.

Acara ini menampilkan juga produk dari KPM PKH yang di pajang di stand, produk ini dihasilkan dari hasil pemberdayaan melalui pertemuan peningkatan kemampuan keluarga atau disingkat P2K2 yang rutin dilaksanakan setiap satu bulan sekali di setiap kelompok dampingan.

Kordinator Kabupaten dan Peksos Supervisor PKH | dokpri
Kordinator Kabupaten dan Peksos Supervisor PKH | dokpri
Kordinator Kabuapaten Garut Aceng berpesan bahwa pendamping senantiasa memastikan bantuan telah sampai ke penerima manfaat dan melaksanakan tugas semaksimal dan sefektif mungkin. Jangan sampai ada pemotongan dari pihak manapun. Aceng menghimbau jangan sampai ada pengkolektifan kartu ATM PKH baik dipendamping ataupun dipihak manapun karena itu menyalahi aturan ATM harus di tangan KPM dan tugas pendamping sosial PKH memastikan hal tersebut.

Optimalisasi pencapain pelaksanaan PKH harus berkesinambungan dan dimulai dari unit paling mendasar yaitu validasi Basis Data Terpadu yang di himpun oleh Desa. Koordinasi yang baik harus terjalin antara semua pihak sehingga memperoleh data yang berkualitas.

Asep Yogi Nugroho
***

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun