Mohon tunggu...
Panny Nur Tsuaibah
Panny Nur Tsuaibah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi UPI

-

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN Tematik UPI 2021: Mengetahui Cara Membimbing Anak yang Baik Selama Pembelajaran Daring

29 Juli 2021   17:00 Diperbarui: 29 Juli 2021   17:09 185
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selama pandemi Covid-19 berlangsung, pembelajaran dilakukan secara daring. Sehingga dalam proses pembelajaran daring, semua elemen di dalam pendidikan dituntut untuk mampu memberikan fasilitas pembelajaran agar tetap aktif serta efektif walaupun dilakukan secara online atau tanpa tatap muka secara langsung. Orang tua pun dituntut untuk mampu membimbing anak belajar dari rumah sebagai pengganti guru di sekolah, sehingga peran orang tua dalam tercapainya tujuan pembelajaran daring dan membimbing anak selama pembelajaran daring menjadi sangat penting. Tetapi pada kenyataannya, banyak orang tua yang mempunyai kendala serta hambatan dalam membimbing anaknya selama pembelajaran daring.

Panny Nur Tsuaibah, seorang mahasiswi Pendidikan Tata Boga yang sedang melaksanakan KKN Tematik UPI bertemakan membangun desa melalui bidang pendidikan di SD Istiqamah Bandung melakukan survey pada seluruh orang tua siswa kelas 3 A, B, C, dan D yang ada di SD tersebut mengenai cara membimbing anak selama pembelajaran daring. Survey tersebut dilakukan secara online melalui google form.

Hasil survey tersebut menunjukkan bahwa 97,8% orang tua mengalami kendala dan hambatan dalam membimbing anak selama pembelajaran daring. Kendala dan hambatan tersebut diantaranya, yaitu susah untuk menyesuaikan mood anak, anak kurang disiplin untuk belajar, anak tidak fokus belajar, bahkan ada yang menyebutkan bahwa kendalanya itu anak menjadi manja pada saat belajar di rumah. 

Tentunya memang sulit dalam menghadapi kendala dan hambatan seperti itu, tetapi jika orang tua mampu membimbing anak saat belajar di rumah dengan benar, maka prestasi anak akan tetap meningkat meskipun dilakukan secara online. 

Namun sebaliknya, jika orang tua tidak mampu membimbing anaknya saat belajar di rumah, maka prestasi anak akan bermasalah atau bahkan menurun. 

Oleh karena itu, Panny berinisiatif untuk membuat e-book yang berjudul “Cara Membimbing Anak Selama Pembelajaran Daring” sebagai bentuk dari pendampingan untuk para orang tua dalam membimbing anaknya. Salah satu cara dalam membimbing anak yang baik selama pembelajaran daring berdasarkan e-book tersebut yaitu:

  • Menjalin Komunikasi Yang Baik Dengan Anak
  • Mengenali Gaya Belajar Anak
  • Memberikan Fasilitas Yang Baik Untuk Anak Belajar
  • Meluangkan Waktu Khusus Untuk Mengawasi dan Mendampingi Anak Belajar
  • Membuat Suasana Rumah Menjadi Nyaman Untuk Belajar
  • Membantu Anak Atasi Kesulitan Saat Belajar
  • Memberikan Apresiasi Ketika Anak Berhasil Dalam Belajar

Untuk materi e-book lengkapnya dapat diunduh pada link berikut Link

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun