Mohon tunggu...
Sahyul Pahmi
Sahyul Pahmi Mohon Tunggu... Penulis - Masih Belajar Menjadi Manusia

"Bukan siapa-siapa hanya seseorang yang ingin menjadi kenangan." Email: fahmisahyul@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Puisi | Di Antara Senja dan Senyum Manismu

15 November 2019   15:46 Diperbarui: 15 November 2019   15:54 36
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Diantara senja dan senyum manismu
Aku merangkai bintang dalam kelabu
Agar ketika datang malammu
Gelap tak akan menutupi lesung pipimu

Diantara senja dan senyum manismu
Aku menggenggam mendung yang menggerutu
Agar lelapmu
Hangat dalam pelukku

Diantara senja dan senyum manismu
Aku petik bulan yang sedang malu-malu
Kedepan matamu
Agar terang bulan mulai tahu
Di bumi, ada yang menyerupai sinarnya. Yaitu wajahmu

Diantara senja dan senyum manismu
Kutempatkan diriku pada doa-doa terbaikmu
Semoga diriku dan dirimu
Bersanding di hari-hari bahagiamu

*****
Makassar. 15 November 2019

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun