Mohon tunggu...
Anissa Muthia S
Anissa Muthia S Mohon Tunggu... Lainnya - (a.k.a Nyssa Syira)

Just Ordinary Woman With Extra Ordinary Dream... Blog : http://nyssasyira.com

Selanjutnya

Tutup

Catatan

CINTA ATAU KEBODOHAN? (part 1)

5 September 2013   03:08 Diperbarui: 24 Juni 2015   08:20 126
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1377707239558671387

ini merupakan kisah seorang gadis, sebut saja bernama Bintang (bukan nama sebenarnya). sebelum saya menceritakan kisah Bintang ini, saya ingin bertanya, "ketika seseorang bisa berkali-kali memiliki perasaan pada orang yang sama, apakah itu Cinta? ketika seseorang merasa sakit karena seseorang tapi masih peduli padanya, apakah itu Cinta?". Bintang, seorang gadis yang bisa dibilang supel, berteman dengan siapa saja.. namun ntah mengapa kebanyakan temannya adalah pria, mungkin karena sikapnya yang agak "tomboy", atau mungkin juga dilingkungannya lebh banyak kaum Adam dibandingkan Kaum Hawa (ntahlah). suatu ketika, ia bertemu seorang pria, sebut saja namanya Matahari (bukan nama sebenarnya). pada awalnya, ia hanya menganggap Matahari sebagai teman saja, sama seperti teman-teman prianya yang lain. namun ntah sejak kapan sepertinya 'rasa' tersebut mulai ada. kehadiran matahari membuat bintang lebih bersemangat setiap harinya. mereka dekat, sering bersama.. banyak yang mengatakan ada sesuatu di antara mereka, sesuatu yang mungkin bisa dikatakan bukan hanya sebagai teman biasa, tapi pada kenyataannya, mereka hanya berteman (tidak lebih). suatu ketika, ada satu hal yang menyebabkan mereka harus berpisah. Matahari harus pergi ke luar kota, bukan untuk sementara, tapi (mungkin) untuk selamanya. mengetahui hal itu membuat Bintang sangat sedih, membayangkan ia tidak lagi bisa melihat matahari setiap hari membuat dadanya sesak. ia merasa sedih, namun ia tidak bisa mengatakannya. bahkan dengan tersenyum ia berkata kepada matahari bahwa ia sangat senang dengan berita yang baru saja ia dengar. mengapa Bintang senang? karena sebenarnya kepergiaan matahari tersebut adalah untuk sesuatu yang lebih baik. ada sesuatu yang membuat Bintang senang, ketika Matahari sudah tidak bersamanya lagi, Matahari tidak melupakannya. beberapa kali Matahari sering menghubungi Bintang, saling mengirimkan text message punmenjadi sesuatu yang sering mereka lakukan. hal ini membuat Bintang yakin dengan perasaannya, dan ia pun mengira Matahari memiliki perasaan yang sama padanya. Namun, setelah beberapa minggu berselang, Matahari mulai timbul tenggelam. ia tidak lagi sering memberikn kabar atau sekedar bertanya apa kabar kepada Bintang. Bintang sadar, Matahari mula melupakannya, iapun menjadi sangat sedih. Bintang menjadi sering melamun dan murung. teman-teman banyak yang mempertanyakaan perubahan sikap bintang tersebut. namun Bintang hanya menggeleng ketika ditanya "ada apa?" seorang teman Bintang, sebut saja namanya Pelangi (bukan nama sebenarnya) bertanya pada Bintang, "kamu pernah menanyakan secara langsung bagaimana hubungan kamu dan dia?" Bintang menggeleng. sbelumnya hal itu merupakan hal yang tidak pernah terpikirikan olehnya. ia merasa, perasaan itu bukan sesuatu yang harus dikatakan oleh lisan, tapi bisa dirasakan dan dipahami dari hati ke hati. Puncak kesedihan Bintang adalah ketika ia bertanya kepada Matahari,"sebenarnya menurut kamu, aku ini siapa?" dan Matahari menjawab, "Kamu adalah Teman yang Ngocol". Ooh, hanya itu yang bisa Bintang katakan. (Bersambung..)

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun