Mohon tunggu...
Nurul Elisa
Nurul Elisa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Negeri Jakarta

Memasak dan Menonton Film

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pemikiran Michel Foucault

30 November 2022   21:47 Diperbarui: 30 November 2022   22:05 75
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Foucault lahir di Paitiers pada tanggal 15 Oktober 1926 dan meninggal di Paris pada tanggal 25 Juni 1984. Dalam dunia filsafat, foucault dikenal sebagai seorang intelektual postmodernisme yang sangat produktif dalam melakukan penelitiannya dan menerbitkan karya-karya nya.

Foucault adalah seorang pemikir asal Prancis yang memiliki pengetahuan khas dalam menafsirkan pengetahuan, seksualitas, dan kekuasaan serta ia juga memiliki pengaruh yang kuat tidak hanya dalam filsafat tetapi juga dalam berbagai ilmu humanistik dan sosial. Beberapa karya penting Michel Foucault yaitu, Madness and Civilization, The Birth of the Clinic, Death and The Labyrinth, The Order of Things, The Aechaeology of Knowledge, Discipline and Punish, The History of Sexuality.

Teori atau konsep tentang kekuasaan bagi Michel Foucault tidak bisa dipahami sebagai suatu atribut kepemilikan layaknya properti pada umumnya atau posisi atau kapital atau sesuatu yang sifatnya materialistik. Kekuasaan itu harus dipahami sebagai suatu strategi didalam relasi sosial atau didalam masyarakat yang melibatkan relasi-relasi yang variatif, kekuasaan itu tidak berpusat pada satu subjek atau lembaga melainkan tersebar dimana-mana dalam setiap relasi sosial.

Arkeologi pengetahuan adalah salah satu sumbangan paling berharga Michel Foucault terhadap konstelasi keilmuan dan filsafat kontemporer. Arkeologi yang lebih dulu dikenal sebagai disiplin ilmu yang bertalian dengan kerja-kerja observatif-lapangan, dibawa oleh foucault ke ranah filsafat. 

Arkeologi pengetahuan meliputi upaya penelitian untuk menemukan seperangkat aturan yang menentukan kondisi kemungkinan keseluruhan yang dapat dikatakan dalam wacana khusus pada waktu tertentu.

Biopower pada dasarnya memiliki kekuasaan atas tubuh dan tidak, itu tidak ada hubungannya dengan gulat, itu terkait dengan praktik negara-negara modern dan peraturan untuk mencapai penaklukan tubuh dan kontrol populasi biopower terkait dengan perhatian pemerintah untuk membina kehidupan populasi dan politik anatomi tubuh manusia. Seks menurut foucault adalah hal yang sangat bersifat subjektif dalam rahasia dan sangat intim sesuai hasrat dan kepuasan diri.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun