Mohon tunggu...
Nuning Widyastuty
Nuning Widyastuty Mohon Tunggu... Freelancer - Travelpreneur l Blogger

Just a simply woman with high passion ❤ who loves drink black coffee in the morning. Visit my blog : www.nunypenguin.com

Selanjutnya

Tutup

Film

Rilis Perdana Film "Teacher" di StroTV

13 Januari 2021   11:03 Diperbarui: 13 Januari 2021   11:28 872
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: dokumentasi stro

Di tengah masa pandemi virus corona memberikan dampak terutama pada industri hiburan bioskop di tanah air. Tidak berjalannya bioskop menggeser perubahan gaya hidup masyarakat untuk beralih ke platform aplikasi streaming sebagai media tontonan dan hiburan. Menjadi sebuah tantangan besar bagi insan film untuk beradaptasi dengan cara kreatif dan tetap berkarya dengan platform digital dalam mendistribusikan karyanya.

Sebagaimana Ajang Virtual Screening & Press Conference pemutaran perdana film Teacher yang baru saja dirilis pada Jumat, 8 Januari 2021. Tentunya perilisan perdana ini memberikan angin segar bagi para penikmat film Indonesia yang sudah menunggu-nunggu karya terbaru dari para idolanya. Ajang ini dikemas secara spesial yang turut di hadiri oleh semua cost & crew beserta rekan-rekan media & blogger


Film Teacher merupakan salah satu original movie hasil kolaborasi SAS Film, Skylar Pictures & STRO. Film ini khusus dihadirkan hanya untuk STRO. STRO adalah aplikasi streaming berbasis Subscription (SVOD) dari Stroworld yang memutar film-film karya rumah produksi terbaik Indonesia seperti Skylar Pictures, Aletta Pictures, SAS, Film dan lainnya termasuk STRO Original Movies dan Original Series produksi sendiri.   Layanan streaming STRO dapat di akses melalui aplikasi Androind, iOS & browser Web.

sumber: dokumentasi stro
sumber: dokumentasi stro

Film Teacher merupakan film bergenre action comedy besutan sutradara ternama Sarjono Sutrisno, yang telah malang melintang sejak 2008  menggeluti perfilman nasional sebagai executive producer untuk Skylar Pictures, Alletta Pictures dan SAS Film. Film ini dibintangi sejumlah aktris dan aktor yang sudah tidak asing lagi di dunia perfilman nasional. 

Di antaranya pemeran utama artis cantik Estelle Linden yang berperan sebagai Meg, seorang guru kelas sekolah dasar yang memiliki personality kalem namun pemberani dengan aksi-aksinya yang mengejutkan. Kemudian artis Yova Garcia yang berperan sebagai Agnes, seorang polisi wanita yang harus menyamar menjadi guru olahraga yang lincah, gesit dengan aksi-aksinya yang kocak.

Yova Gracia & Estelle Linden (pemeran utama film Teacher)
Yova Gracia & Estelle Linden (pemeran utama film Teacher)

Film Teacher menceritakan sepak terjang seorang polisi wanita dalam memberantas kejahatan sindikat narkoba yang terselubung di sebuah sekolah dasar. Adegan-adegan Agnes yang kewalahan menghadapi ulah muridnya, hingga ketika aksi penyamarannya terbongkar oleh Meg, dan kedua wanita berbeda karakter ini sepakat saling bantu menyelidiki sindikat narkoba. 

Sepanjang adegan Film Teacher dikemas dengan aksi-aksi seru, lucu dan tidak biasa, Kita akan disuguhkan dengan sederet penampilan comedian senior seperti Tarzan, Epi Kusnandar & Rizki Moci. 

Penampilan cameo dari Garry Iskak, Teddy Syah dan banyak lagi kejutan di setiap adegan yang disajikan. Dibalik keseruan Film Teacher juga sarat dengan pesan moral yang disampaikan, salah satunya filosofi “Sapu Lidi” dalam adegan Agnes menyemangati para muridnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun