Mohon tunggu...
Nugroho Endepe
Nugroho Endepe Mohon Tunggu... Konsultan - Edukasi literasi tanpa henti. Semoga Allah meridhoi. Bacalah. Tulislah.

Katakanlah “Terangkanlah kepadaku jika sumber air kamu menjadi kering; maka siapakah yang akan mendatangkan air yang mengalir bagimu?” (67:30) Tulisan boleh dikutip dengan sitasi (mencantumkan sumbernya). 1) Psikologi 2) Hukum 3) Manajemen 4) Sosial Humaniora 5) Liputan Bebas

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Gowes di Pagi Ini

23 Maret 2021   08:03 Diperbarui: 23 Maret 2021   08:19 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ukiran strava hari ini (dokpri) 

Alhamdulillah masih bisa gowes di pagi ini/ kotaku Surock Boyes yang tidak pernah mati/ siang malam selalu lalu lalang/

armada truck bis angkot taksi gojeck dan pribadi/ di sela kota dijumpai / selalu banyak orang jualan nasi/

rakyat Surabaya selalu kenyang/ tidak ada yang kelaparan/ meskipun ada nasi seharga 3000an/ tetap kenyang/

menyusuri tanjung perak dan sepanjang tunjungan/ jarak pendek saja/ yang penting bakdo subuhan jalan sebentar/

sebagai alasan untuk menu surgaku di pagi ini/ bubur ayam ceker pedes buah pepaya/ sungguh bersyukur lidah masih mencecap enak/

tanda sehat tanpa covid19/ yang ditandai hilangnya pencecap/ namun alhamdulillah hari ini/ kami terus menikmati makanan yang tersaji/

gowes di pagi ini/ teriring doa semoga pandemi segera berakhir/ karena di banyak sudut semakin banyak/ properti/ yang dijual dan ditinggal pergi/

sebagian sudut kotaku sepi/ para mahasiswa pendatang belum berdatangan/ kos asrama semakin sunyi/

gowes di pagi hari/ jalanan hidup oleh rakyat kecil/ yang semua hampir merata/ di sudut pasar dan jalanan kota/ berjualan makanan dan nasi/

tidak mungkin rakyat lapar/ jika kita melihat ini/ namun sangat mungkin rakyat/ tidak dapat menjangkau sekolah dan bermewah/ duit tidak ada/

berbeda dengan sebelum pandemi/ ketika setiap dengus warga kota/ akan menghasilkan uang/ namun tidak sekarang/


becak terus menyepi/ menumpuk di sudut kota yang sebagian semakin sepi/ rumah kosong di tengah kota/ ditinggal penghuninya/

begitulah kisahku gowes di pagi ini/ suasana belum pulih/ semoga segera pulih/ karena ramadhan sebentar lagi/ 

..................................................... (23.03.2021/Endepe) 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun