Mohon tunggu...
Nugroho Endepe
Nugroho Endepe Mohon Tunggu... Konsultan - Edukasi literasi tanpa henti. Semoga Allah meridhoi. Bacalah. Tulislah.

Katakanlah “Terangkanlah kepadaku jika sumber air kamu menjadi kering; maka siapakah yang akan mendatangkan air yang mengalir bagimu?” (67:30) Tulisan boleh dikutip dengan sitasi (mencantumkan sumbernya). 1) Psikologi 2) Hukum 3) Manajemen 4) Sosial Humaniora 5) Liputan Bebas

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Belajar Kebaikan dari Mereka

29 November 2020   16:22 Diperbarui: 29 November 2020   16:43 98
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi, kawasan di Swedia yang bersih tertata (foto: Mbak Nina Hansson)

"Lho.. benar Pak Sofyan... memang ada yang salah... what's wrong with me Pak Sofyan, "tanya Pak Steven tanpa dibuat-buat.

Pak Sofyan malah yang jadi kaget. Lantas beliau melanjutkan pertanyaannya dan komentarnya, "Lho.. pak Steven, biasanya orang mau pindahan, ya pindah saja... boro-boro membersihkan rumah, kalau perlu lampu-lampunya diambil, untuk rumah barunya...apalagi ini apartemen lama, kenapa juga dibersihin dan diperbaiki instalasi listriknya?"

Nah, pak Steven baru mudheng. Paham. Dengan tersenyum, beliau berkata ke Pak Sofyan.

"Begini, saya ingin pindah, benar... Dan saya ingin nanti penghuni rumah pengganti saya, saya harapkan bisa menghuni dengan nyaman. Itu kebaikan yang ingin saya buat, ya biar sesama manusia saling membantu.. Sehingga penghuni rumah baru pengganti saya, tidak kecewa dan sedih, karena kondisi rumah yang saya tinggalkan berantakan, "kata Pak Steven dengan tulus, tanpa bermaksud berkhotbah.

Pak Sofyan akhirnya mengerti. Ternyata, kebaikan itu ada di semua insan manusia yang tercerahkan. Pak Sofyan percaya, PAk Steven adalah salah satu orang yang tercerahkan, bagaimana berbuat baik kepada setiap insan, tanpa bermaksud untuk apa-apa, kecuali untuk berbuat baik saja. Agar semua manusia saling berbaik sikap perilaku kepada orang lain. 

***

Nah...... kompasianersss... itu true story lho... saya dapat dari Pak Sofyan Djalil. Beberapa kejadian mirip saya jumpai di Swedia, ketika bule-bule itu membersihkan sampah di jalan, sambil berolah raga. Sebagian ini ditiru ke negara lain, namanya plogging. Sport, dan sambil mengambili sampah dimasukkan ke tong atau tempat yang telah disediakan. Jogging, sambil memungut sampah.

Saya pernah mencoba di tanah air, malah jadi tontonan. Dianggap aneh.. Cape deh... kayaknya perlu dikampanyekan dulu ya...

Untuk kebaikan, mari kita lakukan setiap hari sebagaimana kisah Pak Sofyan tadi. Tentang plogging, nantikan kisah lain di depan  ya... (29.11.2020/ndp)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun