Mohon tunggu...
Nugroho Purbohandoyo
Nugroho Purbohandoyo Mohon Tunggu... Wiraswasta - menulis lepas, menulis apa saja

senang menulis

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Dokter Gigi Cantik Jelaskan Efek Kumur Air Garam Hangat

17 November 2022   12:08 Diperbarui: 17 November 2022   12:10 436
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokter Gigi RSI Banjarnegara Jawa Tengah, drg Amalia Rahmaniar Indrati (Dok Pri)

BANJARNEGARA - Sudah tahu manfaat berkumur dengan air  garam hangat untuk kesehatan gigi dan mulut?

Mari simak penjelasan dokter Gigi RSI Banjarnegara Jawa Tengah, drg Amalia Rahmaniar Indrati  berikut ini.

"Jadi ada beberapa dokter gigi yang menyarankan untuk berkumur air garam yang dicampur air hangat," kata alumni Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Jember ini.

Dokter cantik ini menjelaskan, bahwa di mulut kita itu sebenarnya ada kondisi asam dan basa. Kalau kondisi yang
asam itu akan menyebabkan prevalensi resiko gigi berlubang,  maka harus dinetralkan salah satu cara menetralkannya adalah dengan garam.

"Garam ini memiliki ph yang netral yaitu ph 7, jadi kalau kita berkumur air garam yang hangat ph yang ada di dalam rongga mulut yang tadinya asam bisa dibuat agar menjadi netral. Sehingga  resiko untuk gigi berlubang juga akan bisa menurun," ujar Amalia.

Untuk tips berkumur, Amalia menyebutkan, selain menggunakan air bersih, berkumur juga tidak boleh terlalu cepat dan terlalu lama. "Idealnya 5 detik, hingga 10 detik, lalu segera dibuang airnya," terangnya.

Sementara  untuk obat kumur antiseptik, dari dokter gigi biasanya menyarankan untuk beberapa kondisi seperti pasien yang sedang bengkak, lalu susah membersihkan mulutnya dengan sikat gigi saja tidak cukup, maka disarankan untuk menggunakan obat kumur antiseptik.

Efek yang ditimbulkan jika terlalu sering menggunakan obat kumur antiseptik ini adalah mulut bisa kering.

Dengan adanya kondisi mulut kering tersebut, dapat membuat jamur akan tumbuh lebih cepat.

"Jadi dalam rongga mulut harus seimbang, ada bakteri, kuman baik dalam rongga mulut,  jadi kalau kumur-kumur terlalu sering tidak baik. Hindari pula obat kumur yang menggunakan alkohol," tandasnya. (*)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun