Mohon tunggu...
Nugraha HadiKusuma
Nugraha HadiKusuma Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Seorang Penulis Kampung

Memahami perbedaan tetapi tidak membedakan, Mengerti kesamaan tetapi menyamaratakan

Selanjutnya

Tutup

Nature

Pesona Kabupaten Trenggalek, Hutan Bakau Konservasi

22 Januari 2020   17:47 Diperbarui: 22 Januari 2020   17:57 178
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kabupaten Trenggalek merupakan salah satu kabupaten di wilayah Jawa Timur yang sedang gencar meningkatkan pariwisatanya. Menurut survey yang dilakukan Badan Pusat Statistik Kabupaten Trenggalek (2015), jumlah pengunjung selama tahun 2014 tercatat 531.478 orang, dan peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) dalam sektor pariwisata yang meningkat sebesar 5,1% dari tahun 2013 ke tahun 2014.

Kabupaten Trenggalek merupakan daerah yang berada di sisi selatan Pulau Jawa yang memiliki kawasan pantai yang terkenal indah dan memiliki daya tarik wisata.

Menurut Kepala Bagian Humas Dinas Pariwisata Kabupaten Trenggalek dalam  wawancara yang dilakukan oleh Sujarwoko (2015) menegaskan pihaknya akan terus mengembangkan sektor pariwisata di Kabupaten Trenggalek, khususnya di Kecamatan Watulimo. Kecamatan Watulimo merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Trenggalek yang memiliki kawasan garis pantai yang cukup panjang dan kaya akan objek wisata. 

Tercatat di Desa Prigi dan Karanggandu terdapat jajaran objek wisata pantai yang tergabung dalam kawasan Teluk Prigi, antara lain; Pantai Karanggongso, Pantai Pasir Putih, Pantai Prigi, Pantai Damas, dan Pantai Cengkrong.

Salah satu kawasan di Kecamatan Watulimo yang memiliki potensi pariwisata adalah kawasan pantai dan hutan bakau Cengkrong, yang berada di Desa Karanggandu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek. 

Pantai tersebut memiliki nilai lebih dengan ada pengalaman pendidikan tentang hutan bakau di dalamnya. Kawasan Hutan Bakau Cengkrong kita dapat menikmati pemandangan pantai, hamparan hutan bakau, sekaligus belajar tentang flora-fauna yang ada di kawasan tersebut.

oknews.co.id
oknews.co.id
Hutan Bakau Cengkrong merupakan kawasan wisata yang cukup unik di bandingkan dengan kawasan wisata lain yang ada di dalam daerah Teluk Prigi lainnya yang hanya menyajikan keindahan pemandangan pantai dan laut. 

Hal tersebut dikarenakan kawasan Hutan Bakau Cengkrong merupakan lokasi yang memiliki komunitas bakau yang dapat dipelajari lebih dalam guna menunjang pendidikan khususnya di bidang kelautan, karena selain memiliki kawasan hutan bakau, di hutan tersebut juga terdapat jembatan yang melintang di dalam hutan tersebut yang memudahkan para pengunjung untuk dapat melintas kedalam hutan, di samping itu juga terdapat selter-selter yang dapat digunakan untuk beristirahat dan mengamati flora dan fauna hutan bakau.

Berdasarkan observasi yang telah peneliti lakukan, menunjukkan bahwaHutan Bakau Cengkrong  memiliki potensi jika dikembangkan untuk menjadi wisata pendidikan berbasis kelautan. Mengingat kondisi alam dan didukung kebijakan pemerintah tentang pengembangan pariwisata daerah. 

Keberadaan Hutan Bakau Cengkrong akan memberi banyak manfaat dalam masyarakat, baik dalam segi perekonomian, sosial, maupun dalam segi pendidikan, jika pengolahan dan manajemen lokasi dapat berjalan maksimal, mengingat antusiasme masyarakat sekitar Hutan Bakau Cengkrong dengan pengembangan kawasan hutan bakau tersebut.

Kawasan wisata yang massif memerlukan persyaratan administratif yang jelas. Namun, kondisi tersebut belum terlihat dalam kawasan hutan bakau Cengkrong. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun