Mohon tunggu...
novia rahayu
novia rahayu Mohon Tunggu... Guru - guru tk

suka memasak dan fokus keluarga

Selanjutnya

Tutup

Parenting Pilihan

Melatih Anak Bertanggung Jawab

9 September 2022   08:00 Diperbarui: 9 September 2022   08:01 78
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tugas pengasuhan meliputi berbagai macam hal, salah satunya adalah melatih anak untuk dapat bertanggung jawab. hal ini penting karena tidak selamanya anak hidup bersama kita, mereka harus mampu bertanggung jawab atas dirinya sendiri. kelak ketika sudah berkeluarga harus siap bertanggung jawab dala hal mengemban amanah menjadi kepala keluarga atau ibu rumah tangga dan juga berperan sebagai pemimpin masyarakat.  sikap tanggung jawab ini sangat dibutuhkan agar kelak ketika dewasa anak akan mampu menjadi sososk yang tangguh dalam menjalani kehidupannya. Ada beberapa cara agar anak dapat bertanggung jawab

1. menciptakan suasana keluarga yang tangguh, yang dimaksud keluarga yang tangguh adalah adanya hubungan yang harmonis antara semua penghuni keluarga, termasuk juga hubungan anak dengan orang tuanya yang harus terjalin dengan baik yaitu dengan selalu dekat dan hangat, penuh kasih sayang.

2. menjelaskan mana yang baik dan yang buruk. hal ini perlu diterapkan sejak dini agar anak mengerti mana yang tepat untuk diriny, mana yang harus dilakukan dan mana yang tidak tepat untuk dirinya bahkan orang lain. Ketika anak melakukan kesalahan tanpa bermaksud menghakimi kita pahamkan dengan memberikan nasihat yang positif sehingga bukan menjadi ketakutan tersendiri bagi anak.

3. mendidik anak agar mampu bertanggung jawab dengan membiasakan melakukan hal-hal sederhana sehari-hari seperti makan sendiri, mandi sendiri termasuk dalam hal akademik anak dilatih untuk mampu bertanggung jawab atas alat-alat belajar miliknya, mampu menjaga, menggunakan dan merawatnya.Terkait tugas sekolah, anak kita bimbing agar tahu apa yang harus dilakukan, mana saja yang harus dikerjakan, dan ketika terjadimkendala kita kondisikan agar anak secara bertahap mampu melakukannya sendiri, sehingga pola tanggung jawab tanpa anak merasa tertekan tetapi karena terbiasa.

4. mengajarkan anak mengelola waktunya. Kapan anak bermain, belajar dan kapan pula saatnya membantu orang tua. terutama untuk anak usia pra sekolah kita dapat arahkan untuk membatu aktivitas orang tua yang bersifat ringan dan sifatnya kebiasaan. Misalnya membuang sampah, merapikan mainan, menyapu dll

5. mengenalkan norma atau tata tertib sehari-hari dan mendampini anak melakukan kegiatan sehari-hari. Hal ini akan lebih efektif ketika kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari menjadikan apa yang dialaminya sebagai sarana latihan untuk lebih bertanggung jawab.

6. anak adalah peniru yang ulung, oleh karena itu butuh keteladanan dari kita orang tuanya dan orang-orang dewasa di sekitar anak.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun