Mohon tunggu...
Arsenio Wicaksono
Arsenio Wicaksono Mohon Tunggu... Mahasiswa -

Lahir di Semarang pada tanggal 25 Maret 1998. Pria bertubuh setinggi Sutan Syahrir ini mengambil fokus studi Akuntansi di Universitas Diponegoro. Memiliki ketertarikan pada dunia ekonomi, sains, dan filsafat.

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Menerka Dampak Perlambatan Ekonomi AS-Tiongkok pada Indonesia

1 Februari 2019   17:22 Diperbarui: 1 Februari 2019   17:51 126
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(sumber gambar: nationalinterest.org)

Dirilis 8 Januari lalu, World Bank lewat laporan Global Economic Prospects dengan judul "Darkening Skies" menyampaikan penguatan prediksi akan terjadinya perlambatan pertumbuhan ekonomi global pada angka 2,9 persen. Sementara itu, pertumbuhan ekonomi di lingkaran negara berkembang dan emerging market diperkirakan akan terhenti di level 4,2 persen dengan keterangan tambahan berisi pertanda awal bahwa ekonomi di negara-negara berkembang akan kehilangan momentumnya.

Ada dua variabel utama penyokong prediksi fenomena mendatang, salah satunya ialah meningkatnya tensi perdagangan. Tentu sepanjang 2018 silam kita mendapati dua aktor utama sebagai headline berita perang dagang, yaitu AS dan Tiongkok. Saking krusialnya peran perang dagang, laporan sebanyak 200 lembar itu menyatakan bahwa perang tersebut punya dampak vital yang akan mengakibatkan perlambatan ekspansi ekonomi AS tahun 2021 hanya sebesar 1,6 persen, sementara di tahun lalu AS mampu menorehkan performa di angka 2,9 persen.

Efek buruk juga akan terjadi pada Negeri Tirai Bambu, setelah hampir tiga dekade pertumbuhan ekonomi fantastis, ekonomi Tiongkok di tahun 2019 akan bertengger di kisaran 6 sampai 6,2 persen (terendah sejak 1990) sebagai hasil melemahnya kemampuan ekspor sebagai dampak meningkatnya tarif impor AS-Tiongkok dan pertumbuhan kredit yang melemah membebani investasi. 

Angka itu berbeda dibanding tahun sebelumnya di level 6,5 persen meski masih disokong utamanya oleh kekuatan permintaan domestik yang tangguh.

Tiga Perusahaan Raksasa, Sinyal dari Fenomena Kecenderungan "Ini Salah Tiongkok!"

48 jam setelah pergantian tahun, Apple melalui situs remisnya menyampaikan surat untuk investor mengumumkan penurunan prediksi pendapatan ke angka US$84 milyar, setelah sebelumnya proyeksi berbeda memprediksi peningkatan pendapatan dari US$89 milyar menuju US$93 milyar. Laba kotor pun turun dari sekitar 38 persen dari antara 38 hingga 38,5 persen.

Sebagai dasarnya, Apple memberikan empat alasan yang jadi faktor terkait penurunan tersebut, di antaranya ialah melemahnya penjualan beberapa produk baru Apple, adanya headwinds disebabkan penguatan dolar terhadap mata uang asing lainnya, dan deselerasi ekonomi di beberapa pasar emerging market khususnya Tiongkok, yang punya peranan penting untuk perekonomian global.

"China's economy began to slow in the second half of 2018." Pendasaran yang sama ternyata turut juga disampaikan oleh perusahaan perlengkapan konstruksi Caterpillar (CAT) dan chipmaker Nvidia (NVDA). Pasalnya, kedua saham perusahaan tersebut mengalami nasib yang sama pasca mengubah prediksi pendapatan mereka untuk tahun mendatang. Pada hari Senin, 28 Januari kemarin, saham Caterpillar terjun 9,1 persen, sementara Nvidia turun 13,8 persen.

Aktivitas perdagangan menjadi kunci untuk memahami kaitan kondisi makroekonomi Tiongkok yang menyebabkan penurunan perkiraan pendapatan perusahaan-perusahaan tersebut. Sebagaimana Apple memiliki ketergantungan penjualannya sebesar 15 persen di Tiongkok, Caterpillar sebanyak 21 persen di regional Asia/Pasifik, dan Nvidia yang punya adiksi pada Tiongkok di angka 39 persen.

Berkaca lewat data di atas, hal tersebut menunjukkan suatu kondisi di mana penurunan ekonomi Tiongkok akibat perang dagangnya dengan AS yang membebani 11,4 persen barang ekspor dan 6,5 persen barang impor itu punya dampak luas terhadap perekonomian global ke depannya. Untuk tidak memperparah keadaan, Xi Jinping pun telah bertekad untuk mengendorkan kebijakan moneter dan fiskal.

Strategi seperti pelunakan syarat cadangan modal, pengurangan pajak dan tagihan, peningkatkan pajak ekspor dan penggalakan utang pemerintah untuk sokongan infrastruktur digunakan sebagai jalan untuk keluar dari dampak terburuk perang. Meski demikian, jalan ke depan tidaklah sepenuhnya suram hanya apabila akhirnya kedua pihak mau berunding untuk memilih jalan damai ketimbang berperang, meski hal itu pun mustahil dalam waktu dekat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun