Mohon tunggu...
Nidya Utami
Nidya Utami Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Penulis

Menulis adalah passionku. Medium kata adalah caraku mengekspresikan diri

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

MBTI dan Enneagram Jungkook BTS Apa Ya?

8 Maret 2023   17:59 Diperbarui: 8 Maret 2023   18:00 271
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lyfe. Sumber ilustrasi: FREEPIK/8photo

Kalau kuperhatikan netizen Indonesia sudah mulai diterpa keranjingan MBTI yang merupakan kegiatan asyik banyak masyarakat, entah itu baik atau buruk, itu tergantung perspektifmu. Soalnya banyak juga yang anti dengan MBTI karena dilihat sebagai alat yang kurang efisien dan hanya menjebak konsumennya punya pikiran berputar ditempat dan harus membeli produk MBTI. Tapi tak bisa dipungkiri, jargon MBTI itu seru sekali untuk dihapal dan ada segumpal kebenaran didalamnya. 

Ada pemicu hormon dopamin di otak ketika diajak untuk merenungkan konsep-konsep dikotomis seperti ini, mirip dengan sensasi penasaran akan teori fesyen menyingkap tipe tubuh apa yang dimiliki, apakah tipe tubuh pir, apel dan sebagainya. Lebih-lebih kebenaran abstrak yang menjurus kepada kebijaksanaan umum daripada ilmu pasti psikis yang behavioralisme. 

Aku sendiri meyakini MBTI seharusnya tidak dibawa serius untuk pengembangan diri, namun sebagai tambahan seru saja. Ini tak jauh beda dengan Enneagram yang merupakan konsep tipologi jauh berbeda dan tidak komplementer dengan MBTI tapi gaungnya mirip diantara rakyat peminat pop psikologi yang memang memiliki kesan fiksi sebab sealir dengan tes-tes lucu seperti 'kamu masuk rumah Hogwarts apa?'(omong-omong, aku Ravenclaw). 

Harap diingat, aku hanya fans kasual dari MBTI dan Enneagram selama bertahun-tahun. Referensiku antara lain bagian gratisan dari blog Personality Junkie dan podcast Personality Hacker. Silahkan ke referensi ini jika berminat paham lebih jauh. Aku bukan pakar, aku menyadari MBTIku dan Enneagramku dari tahunan tersesat diantara informasi-informasi ini. Jadi bukan resmi didiagnosa ahlinya ya.

Nah, pada mulanya untuk kegiatan membunuh waktu saja aku mengira MBTI Jungkook BTS adalah ISFP. Sebab dia suka olahraga(auxiliary Se atau bagian Sensor nya), dan dia pemalu(bagian Feelingnya atau dominan Fi). Tapi dari hasil tesnya sendiri di salah satu cuplikan video resmi di akun Youtube Bangtan, tertera kalau Jungkook secara mutlak dapat titel INTP. Yang kurasa cukup masuk akal menilik dia punya kecenderungan kompetitif dalam mengasah keahlian berseni ria kan sampai dinobatkan Golden Maknae atau si bungsu serba bisa. 

INTP yang domiman introverted thinking dan temperamen NT secara general memang suka mencari keahlian sebagai bentuk aktualisasi diri, menyalurkan hobi serta merta alat sosial. Jadi ia bakal masuk komunitas yang menggeluti bidang yang mirip dan berkomunikasi seputar bidang itu saja dan kesulitan bicara yang lebih subjektif. Yang kulihat memang cocok dengan sikap Jungkook BTS.

Tapi BTS sayangnya hanya mencoba ranah MBTI yang lebih banyak meme nya dan tidak menyentuh konsep Enneagram. Jadi kita hanya bisa menebak-nebak. Dan kukira dari sikap sentimentil Jungkook di banyak wawancara infotainmen, dia bisa jadi seorang Enneagram 4 yang sensitif. Memang aneh ya jadi beken, orang entah siapa saja bakal menganalisa sampai aspek-aspek yang mungkin dia tidak peduli atau bahkan salah. Jadi apa untungnya merenungkan tipe MBTI dan Enneagram Jungkook BTS selain karena asyik? 

Di satu sisi, kita bisa separuh memetakan pertanyaan mendasar dan rumit mengenai proses internal seseorang ketika melakukan suatu aksi dan belajar dari situ. Biasanya aku dan kukira banyak orang lain suka rekomendasi menarik dari MBTI dan Enneagram, diluar keyakinan tentang cognitive functions dan subtypes bakal jadi batu loncatan untuk aktualisasi diri yang bebas sih kalau ingin percaya itu...Contohnya aku mengenal buku Haruki Murakami dari baca-baca konten spekulasi MBTI dan Enneagram penulis kondang itu. Dan aku tidak menyesali beli bukunya! 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun