Mohon tunggu...
Nicholas Bunkharisma
Nicholas Bunkharisma Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Sharing [General Information]

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Mengapa Pesawat Banyak Diminati dan Digunakan?

11 Agustus 2022   13:49 Diperbarui: 18 Agustus 2022   15:01 617
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: https://www.psbr.law/aviation_accident_statistics.html

Saat ini, pesawat menjadi salah satu moda transportasi yang paling banyak digunakan di dunia. Pesawat banyak digunakan untuk berbagai kepentingan, baik itu untuk kepentingan militer maupun non-militer. Umumnya, ketika seseorang ingin pergi ke suatu tempat yang jaraknya jauh dan ingin pergi tanpa memikirkan medan yang nantinya akan dilalui (benua, samudera, pegunungan, laut, gurun), pesawat menjadi pilihan moda transportasi yang paling sering digunakan. Hal ini dikarenakan pesawat jauh lebih efektif, efisien, lebih cepat jika dibandingkan moda transportasi lainnya.

Mengapa moda transportasi udara (khususnya pesawat) banyak diminati dan digunakan? Terdapat 4 faktor penting yang membuat pesawat banyak diminati. Keempat faktor tersebut antara lain:

  • Keamanan. Saat ini, pesawat menjadi salah satu moda transportasi yang dianggap paling aman di dunia. Hal ini dikarenakan terdapat regulasi, standar, dan prosedur ketat yang harus dilewati sebelum sebuah pesawat lepas landas, seperti adanya larangan membawa barang yang dianggap dapat mengancam keselamatan penerbangan, tes kesehatan yang wajib dijalankan oleh pilot dan kru kabin, pengecekan kondisi pesawat terbang baik secara internal/eksternal, dll. Berikut grafik yang menunjukkan kecelakaan pesawat dari tahun 1982-2019.

  • Kecepatan. Saat ini, pesawat menjadi moda transportasi paling cepat di dunia. Kecepatan rata-rata pesawat angkut penumpang dan kargo diudara bisa mencapai 405 -- 620 knot (750 -- 1.150 km/jam). Kecepatan pesawat dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti, jarak penerbangan yang akan ditempuh, kecepatan angin, temperatur, jumlah bahan bakar yang dimiliki, beban yang diangkut, dll. Selain itu, setiap jenis pesawat tentu memiliki performa yang berbeda-beda, khususnya dalam hal kecepatan dan jarak yang dapat ditempuh. Sebagai perbandingan, pesawat jenis Airbus A320-200 memiliki kecepatan maksimal 470 knot (871 km/jam) dan dapat menempuh jarak 6.100 km. Sedangkan, pesawat jenis Airbus A350-900 memiliki kecepatan maksimal 593 knot (1.099 km/jam) dan dapat menempuh jarak 17.964 km.

  • Kenyamanan. Faktor kenyamanan menjadi salah satu aspek penting dalam penerbangan. Seluruh maskapai penerbangan pastinya selalu menjaga dan merawat kualitas pesawat yang ada, serta berusaha untuk memberikan pelayanan maksimal kepada seluruh penumpang agar penumpang mendapatkan pengalaman yang mengesankan baik sebelum maupun sesudah penerbangan. Selain itu, kenyamanan juga merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi keselamatan selama penerbangan.

  • There is no other choice. Perlu diketahui bahwa tidak semua wilayah dapat memiliki infrastruktur dan moda transportasi yang lengkap layaknya di perkotaan. Bagi wilayah yang belum memiliki akses jalur darat dan laut, biasanya hanya mengandalkan jalur udara sebagai satu-satunya jalan untuk keluar dan masuk. Kabupaten Puncak di Papua menjadi salah satu contoh wilayah yang saat ini hanya bisa diakses oleh pesawat kecil. Hal tersebut disebabkan oleh adanya ancaman keamanan di jalur darat, serta kondisi pandemi Covid-19.

Referensi:

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun