Mohon tunggu...
Nichay Cantik
Nichay Cantik Mohon Tunggu... -

Nama sayangku adalah Nichay.\r\nLahir Desember 2010.\r\nIni blog pertamaku.\r\n

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Wanita Jangan Mudah Tertipu

27 September 2015   19:10 Diperbarui: 27 September 2015   19:20 299
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Cerita berikut diambil dari kisah nyata seorang teman.. Kejadiannya sekitar 3 tahun yg lalu..

Ah, kalau saja saya dulu sudah membaca artikel-artikel dari tante Fay pasti saya akan cepat tanggap dan memberitahukan keteman saya.

Sebut saja Dewi, seorang janda cerai yang kebetulan bekerja disebuah perusahaan yg cukup besar dengan jabatan yang cukup lumayan juga.

Suatu hari Dewi berkenalan dengan seorang pria scammer yang mengaku tinggal di belanda, dengan foto yang super ganteng tentu saja foto palsu.

Dewi hanya tinggal berdua dengan ibunya, ayahnya sudah lama berpulang. Kesepian sudah pasti, celah yg paling gampang untuk dimasuki oleh scammer.. Padahal Dewi berpendidikan tinggi dan bukan orang bodoh, tapi seringkali wanita bisa buta kalau sudah dirayu oleh pria. Apalagi pria scammer yg sudah biasa mengobral kata manis penuh cinta.

Modus yang dipakai sama dengan yang biasa dipakai scammer, bilang akan menikahi Dewi, sebelumnya akan buka usaha di Indonesia, pertambangan, akan kirim uang dalam jumlah besar. Tapi anehnya uangnya tidak transfer bank, melainkan dibawa oleh suruhan si scammer,  sekarang saya yakin itu si scammer sendiri yg bawa.

Dewi disuruh jemput dibandara, tp malah scammer ga datang, disuruh tarif uang, dan jumlahnya sangat banyak, disuruh beli cairan kimia, untuk memisahkan uang dollar yg dibawa. Sudah banyak uang Dewi yg diberikan kepada scammer dan yang parahnya, bahkan Dewi sampai meminjam uang kepada temannya, dimana temannya ini meminjam lagi dari kantor tempatnya bekerja, karena dijanjikan akan diberikan bunga yg besar, apabila dollar yg dibawa oleh scammer sudah bisa digunakan.

Apa lacur, uang sudah habis banyak malah scammer menghilang. Bukan hanya uang yang habis, tapi juga hati yang hancur dan harus menanggung beban hutang pula.

Wanita, berhati hatilah terhadap penipuan di medsos. Jangan sampai ada Dewi Dewi lain yang jadi korban. Jangan merasa diri sendiri pintar, hingga tidak mendengarkan nasihat orang lain, nasihat dari teman teman. Jangan sampai sudah jatuh, tertimpa tangga pula.

Selamat sore Indonesia..

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun