Mohon tunggu...
Tety Polmasari
Tety Polmasari Mohon Tunggu... Lainnya - ibu rumah tangga biasa dengan 3 dara cantik yang beranjak remaja
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, insyaallah tidak akan mengecewakan...

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Pelatihan Menjahit, Membuat Baju Menggunakan Mesin Jahit

7 November 2021   10:36 Diperbarui: 8 November 2021   05:39 973
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Instruktur mempraktikkan bagaimana menggunakan mesin jahit (dokumen pribadi)

Kemudian menjahit bagian lengan. Selesai, sambungkan ke bagian kerung lengan. Dijahit di bagian atas terlebih dahulu baru ke bagian ketiak. Harus sesuai dengan garis-garis pola. Jika tidak, nanti di bagian tangan tidak enak saat dikenakan.

Selesai deh. Lalu lanjut menyelesaikan jahitan bagian tepi yang terdapat di bagian bawah baju dan ujung lengan baju dan juga bagian bawah celana. Istilahnya keliman. Kali ini dijahit tangan (soom). Tidak lama, jadi deh satu baju blouse. Yeeeey senangnya.

Baju yang sudah jadi ini menandai berakhirnya pelatihan menjahit selama 3 hari itu. Di hari terakhir, Lurah Pondok Jaya, Mulyadi, berkesempatan juga melihat-lihat para peserta yang tengah menjahit.

Peserta menjahit keliman dengan menggunakan jarum tangan (Dokumen pribadi)
Peserta menjahit keliman dengan menggunakan jarum tangan (Dokumen pribadi)

Di hari terakhir, para peserta diberikan sertifikat bahwa sudah mengikuti pelatihan selama 3 hari. Sertifikat diserahkan langsung oleh lurah.

Dalam kesempatan itu, Pimpinan Balai Latihan Kerja Komunitas Nurul Huda Al Uulaa, H. Abdul Mukti, menyampaikan pelatihan yang berlangsung pada 2-4 November 2021, itu menjadi pelatihan yang kesekian. Pihaknya memang sudah beberapa kali bekerjasama dengan beberapa pihak kelurahan di Kota Depok. Kali ini, dengan Kelurahan Pondok Jaya.

Abdul Malik menjelaskan, di hari pertama peserta mendapatkan materi-materi dasar yang disesuaikan dengan perkembangan zaman mengingat beberapa alat menjahit terus berkembang. Karena itu, harus ada pembaruan dalam materi yang disampaikan ke peserta pelatihan.

Di hari kedua dan ketiga peserta adaptasi dengan alat jahit sehingga bisa langsung belajar menjahit dengan berbekal bahan kain baju yang sudah disediakan oleh pihak kelurahan sampai berbentuk pakaian atasan wanita.

BLKK pimpinannya memang kerap memberikan pelatihan-pelatihan untuk masyarakat dan komunitas yang ada di beberapa kelurahan di Kota Depok.

Lurah Pondok Jaya Mulyadi dan Bhimmas Pondok Jaya Purwoko bersama baju hasil menjahit para peserta (foto: istimewa)
Lurah Pondok Jaya Mulyadi dan Bhimmas Pondok Jaya Purwoko bersama baju hasil menjahit para peserta (foto: istimewa)

Lurah Pondok Jaya Mulyadi, menyampaikan harapannya. Dengan memiliki keterampilan menjahit tentunya membuat seseorang menjadi lebih produktif, seperti membuat usaha secara mandiri. Tentunya hal itu akan berdampak positif untuk pertumbuhan ekonomi baik secara individu ataupun keluarga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun