Mohon tunggu...
Basketball ID
Basketball ID Mohon Tunggu... Jurnalis - I'm what you think

I'm only talking about basketball, comments are appreciated

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Trio Rookie Golden State Warriors Siap Unjuk Gigi

30 Agustus 2019   16:15 Diperbarui: 30 Agustus 2019   17:18 41
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Musim ini skuad Golden State Warriors mengalami perombakan yang cukup besar, salah satu yang terlihat adalah banyaknya pemain muda yang masuk menggantikan para veteran yang habis masa kontrak atau ditrade.


Skuad Golden State tak lagi dihuni oleh pemain veteran seperti Shaun Livingston, Andre Iguodala, Kevin Durant, dan Jonas Jerebko yang pindah ke tim lainnya. Untuk mengatasi kekurangan tersebut mereka memasukan nama-nama baru seperti D'Angelo Russell dan Willie Cauley-Stein. Duo nama ini cukup populer di NBA dan diprediksi tak akan kesulitan untuk bermain di Golden State.

Nama lain yang menjadi pertimbangan adalah para rookie, pada musim ini mereka mendraft 3 rookie. 1 dari 1st round pick, dan 2 dari 2nd round pick.

1. Jordan Poole

Jordan Poole merupakan satu-satunya rookie 1st round pick milik Warriors di musim ini. Dia dipilih di nomor 28 dan berposisi sebagai Shooting Guard. Pemain ini memiliki gaya bermain yang sangat eksplosif dan merupkan pemain dengan bakat scoring yang bagus. Hal itu dibuktikan di Summer League dengan mencetak banyak angka dalam beberapa pertandingan.

2. Eric Paschall

23 Tahun dan berposisi sebagai Power Forward, pemain ini merupakan pemain yang diproyeksikan untuk menjadi back-up Draymond Green. kemampuan menembaknya sangat bagus dan dipercaya mampu memberikan kontribusi nyata di musim rookienya. Eric Paschall juga merupakan lulusan Villanova Wildcats yang merupakan jawara NCAA tahun kemarin.

3. Alen Smailagic

19 tahun asal Serbia, berposisi sebagai Power Forward dan Center. Profil pemain ini sangat menarik karena memiliki banyak bakat yang belum dimaksimalkan. Musim sebelumnya bermain untuk Santa Cruz Warriors dan musim ini Alen Smailagic diproyeksikan dapat mendapatkan menit bermain untuk membantu perkembangannya. Smailagic merupakan nama paling muda diantara rookie lainnya.

Siapa kira-kira rookie dari Golden State yang akan bersinar di NBA musim ini?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun