Mohon tunggu...
Muhammad Naufal Ariyanto
Muhammad Naufal Ariyanto Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Pendidikan Geografi, Universitas Negeri Jakarta

Senang menulis materi terkait pendidikan, khususnya Ilmu Geografi.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Pesatnya Kemajuan Zaman: Pemanfaatan Teknik Pembelajaran CBBL dan PBBL dalam Pembelajaran Geografi

15 Juli 2021   12:45 Diperbarui: 15 Juli 2021   13:35 610
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mukminan [FIS-UNY] - Seminar Nasional Geografi 2021/Dokpri

Skema di atas menunjukkan bagaimana cara pengimplementasian teknik Pembelajaran Bauran Berbasis Proyek secara teoritis. Penerapan teknik PBL dalam teknik pembauran ini akan memanfaatkan teknik luring sebagai sarana perantara terkait tema proyek apa yang akan diberikan oleh pengajar.

Tenaga pengajar akan memulai pelajaran dengan suatu pertanyaan yang menantang (Essential Question). Dengan adanya Essential Question tersebut, selanjutnya akan dilakukan kegiatan perancangan proyek yang berisi tentang kegiatan apa saja yang akan dilakukan dan dapat mendukung untuk menjawab Essential Question sebelumnya.

Dengan begitu, tahapan selanjutnya menyusun jadwal kegiatan apa saja yang akan dilakukan hingga pada tahap evaluasi nantinya. Dalam geografi, proyek yang dapat dilakukan ialah proyek yang berhubungan dengan pola lingkungan berdasarkan aspek fisik maupun sosial.

Kemudian, dalam melaksanakan kegiatan proyek para mahasiswa dapat merancang kegiatan proyek secara daring. Perancangan proyek secara daring tentunya akan memudahkan bagi mahasiswa, karena akan lebih fleksibel dan dapat dilakukan di mana saja. Dengan kemudahan akses data pada internet, mahasiswa akan memanfaatkan sumber materi dari internet untuk dapat memperkaya hasil dari proyek yang dikerjakan.

Kegiatan bimbingan proyek pada pengajar juga dapat dilakukan secara daring. Tenaga pengajar yang juga berperan sebagai pembimbing dapat mengawasi jalannya proyek dengan menggunakan berbagai media ­e-learning.

Pemanfaatan teknik pembelajaran bauran (Blended Learning) pada teknik PBL akan memudahkan pekerjaan mahasiswa maupun tenaga pengajar, karena dengan teknik bauran kegiatan proyek yang dilakukan akan lebih fleksibel untuk dilakukan. Dengan teknik bauran juga pengajar dapat mengawasi kegiatan mahasiswa di mana saja.

Pemanfaatan teknik pembelajaran bauran (Blended Learning) akan meningkatkan fleksibilitas dan efisiensi dalam kegiatan pembelajaran. Bukan hanya pada kurikulum geografi, tetapi juga dapat dimanfaatkan pada kurikulum ilmu umum lainnya. Dengan teknik pembelajaran bauran, mahasiswa maupun tenaga pengajar akan lebih dimudahkan serta akan mendapat pengalaman baru dalam kegiatan belajar. Semoga dengan memanfaatkan teknik pembelajaran yang tepat akan meningkatkan minat belajar dan potensi para mahasiswa sehingga dapat bersaing secara global.***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun