Mohon tunggu...
Na Ra
Na Ra Mohon Tunggu... Freelancer - Brave

Siapa yang bersungguh sungguh maka ia akan dapatkan. Be brave and action Mimpimu sedikit lagi tercapai

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Ibu dan Toga

15 Maret 2021   09:45 Diperbarui: 15 Maret 2021   10:18 95
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sore ini hujan begitu lebat, membuat atap rumahku yang terbuat dari seng terdengar berisik tapi tak menghilangkan kesegarannya yang di bawa oleh hujan. Ini mengingatkan aku pada masa masa aku sekolah, kala itu aku masih kelas dua atau tiga MA mungkin aku sedikit lupa akan tetapi cerita itu aku masih mengingatnya dengan baik.

Pada malam itu aku, ibu dan kakakku sedang berkumpul di dalam kamar tepatnya malam hari. Saat itu kakakku pulang dengan membawa baju wisuda yang pernah digunakannya untuk mengambil gelar sarjana pendidikan. Ketika di rumah kakak ku mengeluarkan semua isi tasnya dari mulai makanan ringan dan juga baju wisudanya saat itu ibu juga melihat baju tersebut lengkap dengan topi, baju dan gelarnya. Namun pada saat itu aku melihat topi yang identik dengan bentuknya yang unik membuatku ingin mencoba.

Seketika itu topi langsung ku pasang ke atas kepalaku dengan hati senang dan membayangkan bahwa suatu saat aku juga akan memakai itu saat lulus kuliah nanti. Entah kenapa ketika aku memakainya hatiku mengatakan "aku pengen ibu ku dulu lah yang memindahkan tali toga itu, 

Aku pengen Ibu dulu yang memindahkan dengan tangannya walaupun aku masih sekolah" kemudian Ibu ku minta untuk memindahkannya dengan bahasa jawa " buk aku pengen ibu mindahno tali togane seng tak gawe iki" dalam bahas indonesia " bu saya ingin ibu memindahkan tali toga ini yang saya pakai" dengan spontan kepalaku sedikit aku turunkan agar tangan ibu bisa menggapai tali toga tersebut, namun sebelum tali itu di pengang Ibu, beliau mengatakan " lah lapo jek gurung kuliah kok" dalam bahas indonesia " lah kenapa masih belum kuliah kok" namun aku menjawab " mboten buk aku pengene sak niki sambil bergumam di dalam hati mungkin dari tangan ibu ketika memindahkan tali toga itu ada ridho ibu di sana" dalam bahasa indonesia "tidak bu, saya inginnya sekarang".
Setelah itu ibu menuruti permintaanku, ternyata ketika memindahkan tali toga itu ibu ku keliru karena memindahnya dari kanan ke kiri. 

Kemudian kakak menegurku " he salah gak ndek kunu yoo" dengan spontan aku tersenyum kecil bersama dengan Ibu. Kemudian aku mengulanginya lagi dengan ibu untuk memindahkan tali toga itu dari sisi kiri ke sebelah kanan ketika ibu memindahkannya aku memandang  wajah ibuku ketika tangannya mulai bergerak memindahkan tali itu. bibirnya menyunggingkan senyum tipis dengan wajahnya yang berseri seri. Setelah proses itu selesai tiba tiba aku terharu dan hampir saja menangis karena air mataku sudah akan jatuh namun aku tahan karena aku tak mau menangis didepan Ibu. 

Kemudian aku mencoba bahagia dengan menjawab " yeyy aku sampun diwisuda kale ibu" disitu ibu juga ikut tertawa ketika mendengar ucapanku itu. Di balik senyumku yang merekah terdapat sebuah rahasia.

Aku belum bisa membahagiakan Ibu namun aku selalu berusaha menjadi anak yang berbakti pada ibu karena aku tidak tahu sampai kapan aku bisa bersamamu.
Dibalik permintaanku pada saat itu adalah karena hatiku mengatakan " apakah suatu saat Ibu masih bersamaku untuk menghadiri acara wisudaku suatu saat nanti? Aku takut jika akan kehilangan sosok ibu" dari semua cerita yang pernah ku lewati bersama Ibu. Kini aku hanya bisa mengingat memori indah yang pernah Ibu bagi bersama ku dan hanya bisa menyampaikan salam rindu melalui doa.
Sayangilah kala masih ada...

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun