Mohon tunggu...
Nindy Prisma
Nindy Prisma Mohon Tunggu... Buruh - buruh di balik kubikel dan penikmat pertandingan olahraga

...Real Eyes Realize Real Lies...

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Para Wakil Benua Afrika dan Amerika di Voli Indoor Olimpiade Tokyo 2020

14 Januari 2020   00:52 Diperbarui: 6 Juli 2021   21:36 1096
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para supporter timnas voli indoor Kolombia saat menyemangati timnya yang berlaga di kualifikasi continental Olimpiade 2020| Sumber: http://volleyball.coqt.2020.fivb.com/

2 Tim Ini Temani Brasil sebagai Perwakilan dari Amerika Selatan
Suksesnya tim putra dan putri Brasil lebih dulu mengamankan tiket Olimpiade melalui kualifikasi interkontinental tentunya membuka peluang bagi tim-tim lain di Amerika Selatan untuk lolos lewat jalur kualifikasi continental.

Hanya ada 4 tim di putra dan putri yang bertarung di kualifikasi continental Amerika Selatan/CSV. Tim putri Venezuela, Argentina, Peru, dan Kolombia lebih dulu berjibaku melalui satu per satu pertandingan mulai 7-9 Januari 2020 di Bogota, Kolombia.

Satu tim putri terbaik yang menorehkan 3 kemenangan beruntun atas lawan-lawannya, meraih poin sempurna 9, dan tentunya jadi tim yang lolos dari zona ini adalah...

Argentina.

Tim putri Argentina menyusul tim putra mereka yang lebih dulu lolos ke Olimpiade Tokyo 2020| Sumber: http://volleyball.coqt.2020.fivb.com/
Tim putri Argentina menyusul tim putra mereka yang lebih dulu lolos ke Olimpiade Tokyo 2020| Sumber: http://volleyball.coqt.2020.fivb.com/
Tim Tango putri memastikan diri lolos setelah jadi yang terkuat dengan mengalahkan Peru 3-0 (26-24, 25-16, 25-18) dan Venezuela juga dengan 3-0 (25-19, 25-16, 25-20), serta membungkam Kolombia 3-1 (16-25, 25-21, 25-16, 25-23).

Lucia Fresco dan kolega menyusul tim putra Argentina yang lebih dahulu lolos melalui kualifikasi intercontinental.

Tiga hari berselang, tepatnya pada 12 Januari kemarin atau dinihari waktu Indonesia, giliran tim putra Venezuela yang menyusul Argentina.

Bersaing dengan Chile, Kolombia, dan Peru. Tim putra Venezuela mengawali turnamen dengan kemenangan 3-1 (37-35, 25-14, 25-27, 25-22) dari Chile.

Asa Venezuela untuk mencicipi Olimpiade sempat tersendat ketika mereka menyerah dari Kolombia lewat pertandingan panjang yang berlangsung 5 set dan berakhir dengan skor 2-3 (25-23, 22-25, 19-25, 26-24, 10-15).

Meski di laga pamungkas Venezuela mampu membekuk Peru dengan 3-0 (25-19, 25-16, 25-16), posisi mereka belum aman karena harus menunggu hasil pertandingan terakhir antara Kolombia versus Chile.

Kolombia yang mengoleksi 2 kemenangan tentu memiliki peluang untuk mendepak Venezuela dari posisi 1 klasemen. Sayang, di laga penentuan dan diluar dugaan, Kolombia justru tak mampu berkutik menghadapi Chile dan takluk 1-3 (22-25, 25-22, 21-25, 19-25).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun