Mohon tunggu...
Muhammad Wislan Arif
Muhammad Wislan Arif Mohon Tunggu... profesional -

Hobi membaca, menulis dan traveling. Membanggakan Sejarah Bangsa. Mengembangkan Kesadaran Nasional untuk Kejayaan Republik Indonesia, di mana Anak-Cucu-Cicit-Canggah hidup bersama dalam Negara yang Adil dan Makmur --- Tata Tentram Kerta Raharja, Gemah Ripah Loh Jinawi. Merdeka !

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Hello Indonesia-ku (06) Hikmah Kata-kata Mutiara

31 Januari 2010   01:56 Diperbarui: 26 Juni 2015   18:10 229
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Senyum adalah kelopak bunga kanthil putih dan kanthil merah ---Harum “

                                                                                                            (MWA, 2010)

 

            Hari Ahad --- hari Minggu dan hari-hari libur yang mana pun, jangan disikapi sebagai hari pembebasan dari pembelengguan. Di-hari-hari kerja pun jangan di-“alami” sebagai hidup dalam kungkungan.  Semua hari adalah anugrah Tuhan-mu untuk engkau nikmati dalam suasana “kemerdekaan”. Hari ini Minggu tanggal 31 Januari 2010.

 

            Musim hujan, curahan hujan adalah anugrah --- banyak sekali makhluk Tuhan menantikan air penunjang kehidupan. Beragam, ikat mengikat, rantai merantai dalam satu sistem alamiah.  Ekosistem.

Hanya Budaya manusia yang mengelola manusia dan alam --- yang membaur dalam perubahan, yang mengacu pada “kepentingan” manusia yang adil-yang serakah-yang aman-yang kacau-yang kenyang- yang lapar. Penuh paradoks, penuh antagonisme. Budaya dan Alam.

 

            Naga yang terbang mengetahui bahwa tidak ada jalan yang tidak memiliki jalur “

                                    ( Dragon Spirit, Ron  Rubin dan Stuart Avery Gold, Newmarket Press, New York, 2004)

 

Happiness is a habit --- cultivate it. “   ( Elbert Hubbard , On True Happiness, edited by Betsy Rose, Toppan Coy , Ltd, Tokyo-Japan, 1990)

 

            Amarah itu dimulai dari pikiran yang tidak sempurna, dan hanya akan berakhir dengan penyesalan. “

                                                                                                (Phytagoras)

 

 Menulis mengurangi penderitaan saya. Menulis menjaga pikiran agar tetap hidup. Menulis adalah  upaya untuk terus menerus menegaskan keberadaan. “

                                    (Gao Xing Jian, Agenda 2000)

 

            Setelah perjalanan Anda membutuhkan terminal --- tetapi terminal bukanlah akhir perjalanan-mu. Terminal seperti juga hari libur --- hari Minggu.  Kesempatan untukmu menikmati perjalanan --- mempersiapkan lanjutan perjalanan.

 

            Menang berlari

                        Mendaki  --- bukit-bukit.

                                    Hijau berbunga “

                                                            (MWA, 2010)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun