Mohon tunggu...
Nurul Mutiara R A
Nurul Mutiara R A Mohon Tunggu... Freelancer - Manajemen FEB UNY dan seorang Blogger di www.naramutiara.com

Seorang Perempuan penyuka kopi dan Blogger di http://www.naramutiara.com/

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

Kenali Produk-produk Keuangan dan Kaitannya dengan Menjaga Stabilitas Sistem Keuangan

31 Agustus 2020   22:57 Diperbarui: 31 Agustus 2020   23:00 271
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Berkenaan dengan produk keuangan berupa fintech, Bank Indonesia telah meluncurkan QRIS sebagai standardisasi pembayaran berbasis QR Code yang akan memudahkan transaksi melalui aplikasi dompet digital. Dompet digital dan e-banking merupakan produk keuangan yang kerapkali digunakan milenial untuk berbelanja via internet.

Seperti saya misalnya yang memiliki 2 dompet digital untuk memudahkan aktivitas ketika tak mau ribet membawa banyak barang. Saat nongkrong bersama kawan, memesan minuman atau makanan apapun bisa dibayar hanya dengan scan barcode, isi nominal dan bayar menggunakan saldo digital.

Beberapa marketplace hingga kini telah berafiliasi dengan QRIS sehingga masyarakat mampu bertransaksi menggunakan dompet digital apapun. Beli pulsa dimalam hari, pesan sepatu, belanja baju baru, hingga belanja skincare bisa dengan mudah dilakukan hanya berbekal ponsel pintar. Yuhuuuu, itu yang sering saya lakukan akhir-akhir ini. Dan mungkin kalian juga?

Sebagai orang awam, mungkin kita belum mampu memanfaatkan produk keuangan seutuhnya melalui pengajuan asuransi, kepemilikan obligasi atau berinvestasi di pasar modal, tetapi kita bisa memanfaatkan produk keuangan lainnya seperti tabungan, fintech dan investasi emas. Sebab, ketiganya cukup lekat dengan kehidupan kita. Bahkan saya memiliki 2 rekening tabungan, 2 dompet digital dan berinvestasi emas online.

Editan Pribadi
Editan Pribadi

Semakin sering masyarakat memanfaatkan semua produk tersebut, semakin baik pula perputaran uang di Indonesia. Itu mampu mengangkat perekonomian yang berimbas pada Stabililitas Sistem Keuangan. 

Mengapa? Sebab, alokasi sumber pendanaan atau pembiayaan dapat berputar secara efektif dan efisien melalui elemen sistem keuangan seperti bank, IKNB, korporasi, pasar keuangan, infrastrutur keuangan dan rumah tangga.

Kesimpulannya, jika kita pernah berinteraksi dengan salah satu produk keuangan, berarti secara tak sadar kita telah berupaya membuat makroprudensial aman terjaga sehingga Stabilitas Sistem Keuangan bisa tercapai. Hebat bukan?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun