Mohon tunggu...
Muthia Nida Hanifah
Muthia Nida Hanifah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pribadi

Sosiologi A 2018 - 1406618008

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Konten Youtube Artis "Berbagi Rezeki": Murah Hati atau Eksploitasi?

4 Juli 2021   17:22 Diperbarui: 16 Januari 2023   14:59 1523
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lebih dari satu tahun belakangan ini dunia berada dalam kondisi krisis akibat dari pandemi Covid-19, hal ini menyebabkan adanya perubahan yang cenderung regresif pada sektor-sektor kehidupan masyarakat.

Salah satu sektor yang terdampak adalah sosial-ekonomi, melansir dari Harian Kontan (2020) mengutip pandangan WHO bersama ILO, FAO dan IFAD yang menyatakan bahwa disrupsi sosial ekonomi akibat Covid-19 sangat besar, puluhan juta orang di dunia dapat jatuh menjadi kategori sangat miskin.

Disrupsi ini tentunya terjadi di Indonesia, melansir data BPS terdapat peningkatan jumlah warga miskin di Indonesia lebih dari 2,7 juta jiwa dalam tiga tahun terakhir.

Peningkatan ini disebabkan oleh beberapa faktor terkait kebijakan penanganan pandemi yang tidak tegas dan faktor lainnya seperti PHK, PSBB, Korupsi Bansos dan masih banyak lagi, menurut BBC (2021) tentunya upaya pemulihan kondisi ini akan memerlukan waktu yang cukup lama.

Peningkatan kemiskinan akibat pandemi Covid-19 ini mendorong aktivitas kebudayaan masyarakat Indonesia yaitu berupa masifnya fenomena berbagi rezeki atau sembako yang dilakukan para public figure.

Kegiatan ini dikemas dalam bentuk video kemudian diunggah di kanal youtube mereka, hal ini menarik perhatian masyarakat umum sehingga konten berbagi rezeki mayoritasnya berhasil memperoleh viewers dan subscribers yang cukup besar.

Dapat terlihat dari kanal youtube Baim Paula yang rutin mengunggah konten berbagi rezeki, kanal ini memiliki 19 juta subscribers dan dalam unggahan video terakhirnya yang berjudul “SUPIR INI TIDUR SEHARIAN, GARA2 SEPI ORDER.. 😢‼️ Iseng bangunin , trus Kasih DUIT 😋💰 ..” berhasil memperoleh jumlah penonton 510.984 kurang dari 24 jam.

tangkapan layar youtube
tangkapan layar youtube

Konten youtube Baim Paula berbagi rezeki yang diminati banyak masyarakat Indonesia ini dapat dikategorikan sebagai budaya popular.

Mengutip dari pendapat Storey (2006) yang mengatakan bahwa definisi singkat budaya populer adalah budaya yang disukai oleh banyak orang. Meskipun mayoritas masyarakat Indonesia menikmati konten youtube yang dibuat oleh kanal Baim Paula, namun beberapa kalangan kontra terhadap kegiatan ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun