Mohon tunggu...
Munasyaroh Fadhilah
Munasyaroh Fadhilah Mohon Tunggu... Wiraswasta - Blogger, freelance, pengajar rumahan

Tulisan lainnya bisa dibaca di https://munasya.com dan https://bintangbrilliant.co.id

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Asyiknya Belajar Bersama dengan Aplikasi Online Quizizz

4 Juli 2022   15:01 Diperbarui: 4 Juli 2022   15:17 1128
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Quizizz.com 

Menjadi pengelola Taman Baca yang diberi nama TBM Bintang Brilliant merupakan keseharian saya di rumah. Salah satu kegiatan rutin yang diadakan adalah belajar bersama.

Karena namanya belajar bersama, maka kegiatannya juga bersama-sama. Dalam tiap sesi setidaknya ada 8 sd 15 anak yang ikutan. Berbagai metode belajar bersama yang asyik dan menyenangkan sudah banyak saya terapkan. Mulai belajar dengan metode praktek, metode kuis, diskusi dll.

Agar belajarnya lebih semangat, saya terus memikirkan metode belajar lain yang unik dan tentunya mengena bagi anak-anak. Salah satunya dengan memanfaatkan jaringan internetnya Indonesia dan menggunakan Aplikasi kuis online bernama Quizizz.


Metode belajar bersama secara online ini termasuk metode baru dan belum dilakukan sebelumnya oleh anak-anak di TBM. Peralatan handphone yang biasanya hanya digunakan untuk chatingan dan bermain game, untuk jangka waktu 1 jam dibuat untuk belajar secara online. Di TBM Bintang Brilliant sudah tersedia wifi yang setara dengan IndiHome sehingga belajar onlinenya gak membebani kuota anak-anak.

Dalam Aplikasi Quizizz, soal-soal dalam materi pelajaran sudah saya siapkan sebelumnya dan saya masukkan dalam Aplikasi. Pengetahuan tentang Telkom Indonesia pernah saya masukkan juga dalam soal, karena ini merupakan materi pembelajaran IPS bab Badan Usaha.

Sebelum pembelajaran berlangsung, saya klik akun dan menyesuaikan materi pembelajarannya. Nanti akan muncul kode angka tertentu yang harus dibuka anak-anak. 

Sumber gambar: doc pribadi
Sumber gambar: doc pribadi

Berkat manfaat internet yang tiada batas, belajar bersama menggunakan Aplikasi Quizizz ini tidak hanya dapat diakses oleh mereka yang datang ke TBM saja, namun anak-anak yang tidak bisa datang langsung tetap bisa mengikutinya. Biasanya kode dalam Quizizz saya share di WAG kelas belajar.

Ketika semua sudah memasukkan kode dan siap mengikuti kuis, soal-soal akan langsung ditampilkan di Handphone masing masing. Jika soal berupa pilihan ganda, peserta tinggal mengklik jawabannya yang benar. Kalau soalnya isian, maka harus mengisinya. Ada batasan waktu untuk menjawabnya sehingga harus cepat-cepatan.

Mereka yang menjawab dengan benar akan mendapatkan nilai. Yang jawabannya salah atau tidak menjawab tidak mendapatkan nilai. Semakin cepat menjawab, nilai yang diperoleh juga semakin tinggi. Setelah semua menjawab dan waktu habis, pertanyaan dibahas dengan menampilkan jawaban yang benar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun