Mohon tunggu...
Mukmin
Mukmin Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Selalu bersyukur, berjuang, dan tetap optimis maju ke depan.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Semangat Guru Memotivasi Belajar Siswa

25 November 2022   13:00 Diperbarui: 25 November 2022   12:58 307
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Peran guru dan pendidik tidak hanya sebatas mengajar atau mentransfer ilmu kepada anak didik. Namun seorang guru supaya dapat menciptakan suasana semangat dan memberikan motivasi kepada anak didik agar memiliki semangat belajar yang baik, terutama saat jam belajar berlangsung.

Berikut beberapa trik yang bisa dicoba untuk memulai kegiatan belajar mengajar agar lebih menarik perhatian siswa.

1. Semangat Guru
Tampil energik dan semangat yang dipancarkan oleh seorang guru akan berdampak baik bagi para siswa. Begitu juga dengan mimik wajah yang harus ceria, bersemangat, dan wibawa.

Selain itu, intonasi suara, keras lembutnya dan rendah tingginya harus dikontrol. Untuk diawal pelajaran ada baiknya suara dikeraskan dengan power full, sehingga terkesan lebih semangat.

2. Berita Baru yang Menarik
Membahas atau hanya sekedar memberi informasi mengenai berita-berita baru yang menarik perlu disampaikan kepada siswa. Tentu guru harus memiliki wawasan yang luas. Harus gemar menonton berita atau membaca berita di berbagai media.

Bagi anak didik berita menarik dan terbaru itu perlu untuk disimak. Seorang guru bisa bercerita mengenai berita-berita yang sedang tren, terutama yang berhubungan dengan materi pelajaran. Misalnya saat anak-anak belajar tentang sejarah. Seorang pendidik bisa menceritakan peristiwa penemuan-penemuan terbaru yang berkaitan dengan sejarah.

3. Hal yang kreatif
Aktivitas yang dapat menarik perhatian dan menggugah semangat anak didik adalah melakukan hal-hal yang kreatif.

Misalnya menyanyi lagu edukatif, bermain permainan asah otak, dan lainnya. Agar tidak membosankan kegiatan kreatif ini bisa dilakukan dengan bervariasi setiap pertermuan.

Bagaimana pengalaman anda saat mengajar di kelas? Poin-poin diatas rasanya perlu dicoba demi terciptanya proses belajar mengajar yang baik dan menyenangkan.

Selamat Hari Guru...

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun