Mohon tunggu...
Muhibbuddin Abdulmuid Yassin Marthabi
Muhibbuddin Abdulmuid Yassin Marthabi Mohon Tunggu... lainnya -

Saya manusia biasa yang makan dan minum...bisa lapar dan haus..yang bisa senyum dan sakit...bisa gembira dan luka hati...bisa tertawa dan meneteskan air mata...seperti teman-teman semua...saya manusia...\r\nTapi hamba ini berdo'a..jika hamba mati..darah hamba mengalir di bumi dan menulis kalimat الله\r\n\r\nwww.suaramuhibbuddin.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Kekuasaan Kun Fayakun

6 September 2010   22:50 Diperbarui: 26 Juni 2015   13:24 9222
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Assalamu'alaikum wr. wb.

Jama'ah Kajian Subuh Online yang dirahmati Allah....

Dalam pertemuan kali ini, kita akan membahas sedikit tentang penciptaan Ku fayakun. Sejarah dunia sudah dimulai beberapa ribu tahun yang lalu. Berbagai kejadian di dunia ini tidak lepas dari sebuah ikatan penciptaan demi penciptaan, yang beriringan secara terus menerus. Bentuk-bentuk perjalanan pelahiran tersebut mengejawantahkan makna-makna yang masih tertutup dalam Ilmu Allah, dalam alam Konsep, menjadi obyek yang dapat dilihat dan disaksikan sebagai wujud makhluk-Nya. Apa yang tadinya masih terbungkus rahasia-Nya, tertuang dalam lukisan alam semesta dan seisinya.

Dalam "proses" penciptaan ini, Allah menguaraikan ada dua prosedur, yaitu prosedur sebab akibat dan prosedur langsung yang tidak ada sebab dan bukan menjadi akibat dari sebuah sebab tertentu.

Disebutkan dalam Surat As-Sajdah 32:4


اللَّهُ الَّذِي خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ وَمَا بَيْنَهُمَا فِي سِتَّةِ أَيَّامٍ ثُمَّ اسْتَوَىٰ عَلَى الْعَرْشِ ۖ مَا لَكُمْ مِنْ دُونِهِ مِنْ وَلِيٍّ وَلَا شَفِيعٍ ۚ أَفَلَا تَتَذَكَّرُونَ [٣٢:٤]

"Allah-lah yang menciptakan langit dan bumidan apa yang ada di antara keduanya dalam enam masa,kemudian Dia bersemayam di atas `arsy. Tidak ada bagikamu selain daripada-Nya seorang penolong pun dantidak (pula) seorang pemberi syafa`at. Maka apakah kamu tidak memperhatikan?"

Dalam ayat lainnya adalah yaitu surat Fushilat ayat 9, 10, dan 12, yang artinya :

Katakanlah: "Sesungguhnya patutkah kamu kafir kepada Yang menciptakan bumi dalam dua masa dan kamu adakan sekutu-sekutu bagi-Nya? (Yang bersifat) demikian itu adalah Rabb semesta alam". (9)

Dan dia menciptakan di bumi itu gunung-gunung yang kokoh di atasnya. Dia memberkahinya dan Dia menentukan padanya kadar makanan-makanan (penghuni)nya dalam empat masa. (Penjelasan itu sebagai jawaban) bagi orang-orang yang bertanya.(12)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun