Mohon tunggu...
Fili ZuriZulki Muharman
Fili ZuriZulki Muharman Mohon Tunggu... Freelancer - Fili ZuriZulki Muharman

Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Pare Tidak Sepahit Itu

1 November 2022   17:05 Diperbarui: 1 November 2022   17:09 488
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saat masih kecil dulu, Aku sama sekali tidak menyukai Pare. Sebabnya, pernah satu kali secara tidak sengaja kumakan dan rasanya sangatlah pahit. Setelah kejadian itu, Aku tak pernah lagi makan Pare dalam jangka waktu yang cukup lama

Ibu pernah bilang, Pare memiliki banyak khasiat dan manfaat bagi kesehatan tubuh. Tapi, karena masih terbayang-bayang rasa pahitnya, Aku selalu mengurungkan niat itu.

Setelah kutelusuri, ternyata Pare memiliki banyak sekali khasiat dan manfaat seperti dapat mengendalikan gula darah, menjaga kesehatan mata, mengobati masalah kulit. Selain itu juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan masih banyak lagi.

Seiring dengan berjalannya waktu, Aku mulai memberanikan diri untuk mencobanya sedikit demi sedikit. Awalnya, rasanya tetaplah pahit. Perlahan-lahan, Aku mulai rutin mengkonsumsi serta terbiasa dengan rasa pahitnya karena setiap pergi ke pasar, Ibu tak pernah lupa membelinya. 

Sekarang, Aku sudah tidak masalah makan Pare yang disajikan dengan beragam pengolahan, baik itu digulai, ditumis maupun digoreng. Hanya Pare mentah yang belum pernah kucoba memakannya.

Pernah satu kali ingin mencobanya, tapi Aku tidak kuat dengan baunya. Aku terheran-heran dengan mereka yang makan Pare mentah begitu lahap, seperti makan daging saja bagi mereka.

Jika dulu rasanya pahit sekali, sekarang biasa saja. Apalagi jika dicampur dengan nasi goreng, pahitnya akan semakin tak terasa. Memang, pahitnya tidak hilang, tapi bukanlah masalah besar.

Kalau menurut pendapat teman-teman, seberapa pahitkah Pare? Pahit aja atau pahit banget?(tertawa).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun