Mohon tunggu...
Fili ZuriZulki Muharman
Fili ZuriZulki Muharman Mohon Tunggu... Freelancer - Fili ZuriZulki Muharman

Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Cadangkan Ronaldo, MU Gagal Menang di Kandang Chelsea

29 November 2021   03:06 Diperbarui: 29 November 2021   07:02 174
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

MU belum juga meraih kemenangan dalam 3 laga beruntun di Liga Inggris. Yang terbaru, Setan Merah harus puas bermain imbang 1-1 saat melawat ke Stamford Bridge, kandang Chelsea.

Pelatih sementara MU, Michael Carrick, menurunkan formasi  4-3-1-2 dalam laga ini. Menariknya, Carrick mengambil keputusan berani dengan mencadangkan Ronaldo. Dia mempercayakan lini serang kepada Rashford dan Sancho, di topang Bruno Fernandes yang di plot sebagai attacking midfielder.

Sepanjang babak pertama, Chelsea tampil sangat dominan atas MU. Namun kokohnya pertahanan MU yang dikawal Bailly dan Lindelof berhasil mementahkan peluang yang didapat pemain-pemain Chelsea. Hingga babak pertama selesai, tak gol yang tercipta.

Memasuki babak kedua, Chelsea terus menggempur jantung pertahanan MU. Di saat keasyikan menyerang, gawang mereka justru harus kebobolan saat babak kedua baru berjalan 5 menit.

Jadon Sancho membawa MU unggul lebih dulu melalui sebuah serangan balik cepat. Memanfaatkan kesalahan Jorginho dalam mengontrol bola, dengan sigap pemain bernomor punggung 25 itu merebutnya dan menyarangkannya dengan mudah ke gawang Chelsea.

Tertinggal satu gol, Chelsea semakin meningkatkan intensitas serangan, namun masih belum mampu menaklukan lini belakang MU.

Tuan rumah akhirnya menciptakan gol balasan pada menit 69 melalui titik putih. Jorginho yang maju sebagai eksekutor berhasil mengecoh De Gea, sekaligus membayar kesalahan yang dilakukannya pada awal babak kedua.

Di sisa waktu, kedua kubu masih terus berupaya mencetak gol kemenangan dengan menurunkan para pemain pengganti. Ronaldo yang diturunkan pada menit 64 tidak memberikan dampak signifikan terhadap permainan MU. Hingga peluit panjang dibunyikan, tak ada lagi gol tambahan.

Hasil pertandingan ini tidak banyak mempengaruhi posisi di klasemen, Chelsea masih memimpin dengan 30 poin. Sementara MU masih stagnan di papan tengah dengan koleksi 18 poin.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun