Mohon tunggu...
Muhammad Yusuf Ansori
Muhammad Yusuf Ansori Mohon Tunggu... Petani - Mari berkontribusi untuk negeri.

Bertani, Beternak, Menulis dan Menggambar Menjadi Keseharian

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Kisah Nyata Terinspirasi Televisi?

30 Agustus 2019   16:29 Diperbarui: 30 Agustus 2019   16:32 61
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar: @pasagikreatif2

Pikiran manusia perlu diasupi hal-hal yang positif demi membangun karakternya. Acara-acara yang membangkitkan semangat seperti Hitam Putih, Kick Andy dan semacamnya mendapatkan tempat di hati pemirsa.

Namun, sinetron dengan tema kebencian hingga pembunuhan juga masih banyak yang menonton. Tidak semua sinetron seperti itu, Tukang Ojek Pengkolan di RCTI malah terkesan 'ringan' karena menampilkan keseharian warga Jakarta.

Beberapa hari ini tayangan di berita TV disuguhi kasus pembunuhan seorang suami dan anak tiri oleh istri muda dan anak tiri. Ribet lah. Dengan alasan ekonomi, kedua korban dibakar di dalam mobilnya pada siang bolong di pinggir jalan daerah Sukabumi (sumber berita di TV).

Ada lagi tuh, di Banyumas ditemukan empat kerangka mayat di halaman rumah. Setelah dibunuh oleh saudaranya sendiri kira-kira 4 tahun lalu mereka dikubur tanpa diketahui oleh warga sekitar (sumber berita di TV). Alasannya, berebut warisan!

Ya, cerita di kasus itu kok mirip sama cerita  di sinetron-sinetron bertemakan azab. Sering kan sinetron kita ini mengangkat konflik keluarga sebagai tema utama, dan berakhir pada kematian...

Saya jadi berpikiran kalau sinetron ini benar-benar 'menginspirasi' manusia Indonesia untuk menjalani kehidupan yang begitu menyayat hati ...

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun