Mohon tunggu...
Muhammad Arif Arofah ST MT IPP
Muhammad Arif Arofah ST MT IPP Mohon Tunggu... Insinyur - S2 Tek. Sipil Transportasi Universitas Trisakti (2022 - 2024) | S1Teknik Sipil BINUS University (2016 - 2020)| Highway and Transport Engineer | IG @arifarofah | muhammadarifarofah@gmail.com

Suka musik keras dan berinteraksi sosial

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Takut Acara Komunitas Kamu Sepi Peserta? Coba Berkolaborasi dengan 4 Pihak Ini!

29 Mei 2022   11:59 Diperbarui: 29 Mei 2022   12:43 576
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Gambar : Freepik/storyset

Hai Kompasianers! Takut acara komunitas kamu sepi peserta? Kamu bisa berkolabirasi dengan 4 pihak yaitu Sponsor, Media Partner, Community Partner, dan Government. Yuk pahami lebih dalam versi saya supaya acara komunitas kamu bisa ramai pengunjung/peserta:

1. Sponsor

Sumber Gambar : Freepik/cornecoba
Sumber Gambar : Freepik/cornecoba
Salah satu kendala terbesar dalam dunia event creative yaitu masalah pendanaan. Pihak sponsor bisa memberi uang dan produk pada acara kamu. Pastikan acara kamu sesuai dan selaras dengan sponsor yang kamu tuju. Misalnya komunitas kamu ingin mengadakan kegiatan kesehatan donor darah, kamu bisa mengajukan sponsor ke apotek ternama, makanan/minuman kesehatan, industri farmasi, dan sejenisnya. Semakin besar nama/brand dari sponsor, maka akan menarik perhatian masyarakat. 

2. Media Partner

Sumber Gambar : Freepik/syifa5610
Sumber Gambar : Freepik/syifa5610
Pihak media partner bisa membantu publikasi sebelum terlaksananya acara melaui masing - masing platform mereka. 3 platform yang sering digunakan yaitu instagram, website, dan telegram. Terdapat 2 pilihan yaitu paket gratis dan berbayar. Untuk paket berbayar, semakin mahal paket yang kita pilih, maka semakin banyak keuntungan yang bisa kamu dapat. Sementara untuk paket gratis, harus mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku. Jumlah follower serta enggagement dari akun milik media partner tersebut sangat berpengaruh dalam tersebarnya informasi acara yang akan kamu selenggarakan. 

3. Community Partner

Sumber Gambar : Freepik/storyset
Sumber Gambar : Freepik/storyset
Kamu bisa mengajak komunitas/organisasi lain untuk berkolaborasi di acara kamu secara penuh atau sebagian saja. Kalau secara penuh,  komunitas tersebut sebagai collaborator event yang anggotanya juga membantu merancang dan melaksanakan kegiatan dari awal hingga akhir. Atau jika hanya sebagian, komunitas tersebut bisa membantu dalam publikasi poster sebelum acara, atau mengirim anggotanya untuk menjadi peserta acara kamu. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun