Mohon tunggu...
Muhammad TaufikurrahmanAdzany
Muhammad TaufikurrahmanAdzany Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Buah Langka Berwarna Merah dari Papua

24 Juni 2021   00:32 Diperbarui: 24 Juni 2021   06:11 741
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Obat herbal dari buah merah/dokpri

Keunikan kota Papua menjadi salah satu sorotan banyak orang baik di luar maupun di dalam negeri. Keunikan suku, budaya, dan keindahan alamnya membuat banyak orang tertarik untuk melihatnya langsung. Salah satu   keunikan yang hanya ada di Papua yaitu Buah merah.

Buah merah (kuansu) yang bernama latin Pandanus conoideus adalah buah yang banyak tumbuh di wilayah Papua. Bentuk dari hampir menyerupai buah Nangka akan tetapi memiliki bentuk yang lebih Panjang dan juga keunikan utamanya yang berwarna merah. Buah ini tumbuh banyak seluruh kota yang ada di Papua yang menjadi salah satu makanan khas dari papua.

Menurut masyarakat sekitar, buah merah bukan hanya buah yang di konsumsi sehari hari, akan tetapi buah ini merupakan buah yang wajib harus ada di setiap acara adat di papua. Dalam kegitan adat buah merah merupakan buah pelengkap dalam proses acara masak memasak yang dinamakan bakar batu. Rasanya yang Khas membuat masakan yang di buat dalam proses bakar bakar batu menjadi lebih nikmat.

Cara masyarakat Papua mengonsumsi buah merah biasanya dilakukan dengan cara dimakan langsung atau dipotong-potong, lalu direbus atau dipanggang. Biji dan daging buah merah pun bisa diolah dengan cara ditumbuk, dicampur dengan air, dan disaring untuk menghasilkan saus merah kental sebagai bumbu masakan. Selain itu, minyak ekstrak buah merah juga digunakan sebagai penyedap makanan, pewarna alami, dan obat herbal.

Dibalik keunikan buah merah ini menyimpan banyak khasiat yang di percaya oleh masyarakat sekitar. Salah satu manfaatnya yaitu, mencegah penyakit mata, cacingan, kulit, mengurangi risiko kanker, dan meningkatkan stamina. Biasanya masyarakat sekitar mengonsumsi buah merah setelah melakukan pekerjaan keras.

Salah satu pemgguna obat Herbal dari ekstrak buah merah bapak Syafaat, menagtakan bahwa setiap kali mengonsusi obat herbal dari ekstrak buahmerah tubuhnya merasa bugar setelah berkeja seharian. Beliau mengonsumsi obat herbal ini setiap malam sebelum tidur. Sebelum mengonsusi obat herbal dari ekstrak buah merah ini beliau selalu merasakan mudah Lelah di karenakan pekerjaannya yang berat. Setelah di sarankan oleh temannya untuk mengosumsi obat Herbal dari ekstrak buah merah, beliau merasa lebih bugar.

Melihat khsiat yang obat Herbal dari ekstrak buah merah dirasakan bapak Syafaat. Menurut penelitian (alodokter.com, 2019), Terkandung berbagai nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh, seperti protein, kalori, karbohidrat, lemak sehat, dan antioksidan seperti vitamin E, vitamin C, alfa-karoten, beta-karoten, dan zat warna antosianin yang baik untukmeningkatkan stamina dan daya tahan tubuh terhadap penyakit.

Dibalik khasiat dari buah merah ada juga efeksamping jika mengonsumsi buah merah dengan jumlah yang banyak. Salahsatu efek yang ditimbulkan setelah mengonsumsi sari Buah Merah adalah lemas, mual, dan mengantuk. Rasa mengantuk ini disebabkan oleh efek sedatif atau penenang dari Buah Merah. Ada pula yang merasakan gatal-gatal di tenggorokan dan mengalami diare. Rasa gatal dan diare disebabkan sari Buah Merah yang dikonsumsi kotor atau kurang higienis dan banyak mengandung bakteri akibat pengolahannya salah.

Mengonsumsi Buah merah memliki ajuran. menurut (Deherba.com) orang- orang yang mempunyai gangguan kesehatan, setelah minum sari Buah Merah akan merasakan sakit pada organ yang bermasalah. Contohnya, penderita kanker payudara setelah minum sari Buah Merah akan merasakan sakit pada payudaranya dan pada penderita kanker paru-paru akan merasakan sakit di daerah paru-parunya, begitu juga dengan penderita lainnya. Efek ini biasanya terjadi pada hari pertama atau kedua setelah meminum sari Buah Merah. Buah merah juga tidak di anjurkan untuk penderita kolesterol tinggi, di karenakan Sari Buah Merah yang diproses menggunakan pemanasan tinggi Hal ini disebabkan pemanasan yang tinggi membuat sari Buah Merah yang dihasilkan berupa minyak jenuh.

Dibalik khasiat dan juga efek samping dari buah mereh, Buah ini terbilang unik untuk di lihat secara langsung bahkan mencoba rasa dari buah merah ini. Walau pun buah ini hanya tumbuh di daerah papua tetapi olahan buah ini sudah ada dibanyak kota dindonesia. Orang orang dapat membeli olahan buah merah ditoko toko herbal bahkan buah merah dapat di beli secara online. Harga yang untuk membeli olahan buah merah juga tidak mahal. Olahan buah mereh biasanya berkisar 40.000 Rb hingga 240.000 Rb . Jadi tidak lahsulit untuk orang-orang yang inggin mencoba buah merah ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun