Mohon tunggu...
Monica Yessi
Monica Yessi Mohon Tunggu... Lainnya - Bachelor of Communication Science, concentration in Strategic Communication, University of Atma Jaya, Yogyakarta

Hi!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Menjadi Pemuda-pemudi yang Berkualitas Bersama Youth Community Indonesia!

8 Maret 2021   21:54 Diperbarui: 8 Maret 2021   21:58 639
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
instagram.com/Youth Community Indonesia

Youth Community Indonesia atau biasa disingkat sebagai YCI merupakan wadah untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia. Komunitas ini memberikan ruang bagi anak muda untuk menyalurkan minat bakat mereka. Youth Community Indonesia berdiri sejak 3 September 2020. Tentunya, YCI didirikan dengan tujuan yang sangat mulia, tujuannya untuk mengajak pemuda atau pemudi supaya memiliki kepedulian terhadap Bangsa dan memiliki kerinduan untuk berkontribusi bagi Bangsa. YCI terbentuk diawali dengan membuat grup chat whatsapp untuk membahas isu-isu yang ada di kalangan anak muda, lalu memutuskan untuk membuat akun Instagram supaya menjangkau anak muda secara lebih luas.

Kita sebagai pemuda maupun pemudi tentunya sangat merasakan manfaat adanya komunitas YCI. Saya baru saja mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh YCI, yaitu kegiatan webinar. Webinar ini sangat bermanfaat karena mengambil topik yang berbobot. Beragam nama yang di berikan saat program webinr YCI, contohnya, Youth Talk, Pojok Ngobrol, dan lain sebagainya. Di masa pandemi ini, YCI banyak membuat forum diskusi dan segala kegiatan dilakukan secara daring. Kegiatan - kegiatan tersebut sangat menambah ilmu, wawasan, pengalaman, dan ketrampilan. Kegiatan webinar YCI memberikan penawaran sangat menarik, selain gratis, kegiatan ini juga memberikan E-Certificate untuk para peserta webinar.

Tidak hanya webinar, program kegiatan dari komunitas YCI juga ada campaign dan kelompok belajar YCI. Komunitas YCI tentunya membutuhkan dana untuk keberlangsungan program kegiatan komunitas supaya membantu mereka yang kurang beruntung. Maka dari itu, YCI berkolaborasi bersama campaign.com. Campaign.com ini berfungsi untuk mengajak pemuda maupun pemudi agar berpartisipasi untuk memberikan donasi. Uniknya, donasi yang diberikan tidak berupa uang ataupun barang. Campaign.com membuat aplikasi yang bernama Campaign #ForChange. Dalam aplikasi ini terdapat berbagai tantangan yang harus diselesaikan selama 7 hari. Misalnya, tantangan #DukungPendidikanDiplosok, tantangan ini bertujuan untuk menciptakan pendidikan yang berkualitas secara merata dan mendukung kesempatan belajar bagi seluruh anak-anak di Indonesia. Seperti yang kita tahu, kualitas pendidikan dan fasilitas sekolah di daerah plosok sangat memperihatinkan. Jaringan internet kesulitan untuk diakses. Selain itu, budaya literasi juga nyaris ditinggalkan oleh para pelajar. Pustaka sepi oleh pengunjung dan buku-buku tidak terawat. Hal ini membuat pembelajaran tidak maksimal. Komunitas YCI mendukung masa depan bangsa dengan membangun taman baca yang ramah pelajar supaya mereka menjadi pelajar yang berkualitas. Tantangan yang harus dilakukan adalah mengambil aksi membaca buku, mengikuti webinar, dan sebagainya. Kegiatan itu kita lakukan selama 7 hari dengan cara mengambil foto ketika sedang membaca atau mengikuti webinar, lalu diunggah pada aplikasi tersebut. Kegiatan setara dengan memberikan donasi sebesar Rp. 10.000. Berbeda tantangan, berbeda nominal uang untuk donasi.

Adapun kegiatan kelompok belajar dari komunitas Youth Community Indonesia. Kegiatan ini bertujuan untuk menjadikan pemuda maupun pemudi sebagai fasilitator. Fasilitator ini bakal jadi orang-orang yang membuat suatu kelompok belajar yang memfasilitasi anak-anak disekelilingnya atau anak-anak yang bisa dijumpai melalui virtual.

Komunitas Youth Community Indonesia tersebar diberbagai wilayah di Indonesia. Ada di wilayah Pulau Sumatera, Pulau Jawa, Pulau Kalimantan, Pulau Sulawesi, DKI Jakarta, Yogyakarta, Kepulauan Maluku dan Papua, serta Nusa Tenggara. Tidak hanya itu, wilayah tersebut juga dibagi ke beberapa daerah. Wilayah tersebut tentunya memiliki struktural organisasi untuk mengatur berjalannya komunitas YCI. Jika teman-teman ingin mengembangkan minat bakat, melatih kepemimpinan dalam organisasi, dan tentunya ingin memiliki relasi banyak. Teman-teman bisa mendaftar sebagai pengurus YCI di wilayah yang sedang membuka pendaftaran. Kalian harus memiliki kriteria berusia 15-25 tahun, berjiwa social, berkomitmen dan bersemangat, mampu bekerja sama dengan tim, siap berproses, dan tentunya pemuda ataupun pemudi dari Indonesia. Youth Community Indonesia merupakan wadah yang baik dan tepat untuk meningkatkan kualitas diri pemuda dan pemudi Indonesia!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun