Mohon tunggu...
Mohamad RakaPratama
Mohamad RakaPratama Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi saya bermain game dan olahraga

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingnya Kebersihan dalam Islam

31 Januari 2023   07:15 Diperbarui: 31 Januari 2023   07:28 134
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hadirin ikhwani fillah Rohimakumullah
Alhamdulillah, kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT bahwa dengan hidayah-Nya kita menjadi muslim. Penganut agama Islam dan pengikut Nabi Muhammad SAW. Sebagai muslim yang baik, kita harus berperilaku dan berprihidup secara Islami, baik sebagai makhluk individu maupun sebagai makhluk sosial, baik dalam hidup perorangan maupun dalam hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Hidup bersih dan sehat sebetulnya sudah menjadi perhatian khusu dalam Islam. Apabila kita membaca kitab-kitab fiqih, bahasan yang paling pertama selalu dimulai dengan bab thaharah yaitu bab bersuci. Hal ini menandakan bahwa begitu pentingnya bersuci dalam Islam yang berarti sangat penting hidup bersih dan sehat.

Cerminan diri seorang muslim adalah kebersihan, Islam sebenarnya adalah agama yang suci dan bersih.

Sebagaimana Nabi Muhammad SAW bersabda:

"Islam itu adalah bersih, maka jadilah kalian orang yang bersih. Sesungguhnya tidak masuk surga kecuali orang-orang yang bersih" (H.R. Baihaqi)

Thaharah sebenarnya bukan sekedar untuk membersihkan jasmani saja, akan tetapi kebersihan rohani juga menjadi hal yang sangat penting. Maka, bersuci atau thaharah tidak lain hanyalah untuk memelihara bersihnya badan dan pakaian sebagai sarana sahnya ibadah, bahkan tidak sah ibadah sholat seorang muslim bila ia tidak suci atau bersih dari kotoran dan najis.

Dalam al Qur'an sudah sangat jelas bahwa Allah sangat mencintai hamba-hambanya yang suci dan membersihkan diri.

Artinya: "Sungguh, Allah menyukai orang yang tobat dan menyukai orang yang menyucikan diri." (QS. al Baqarah: 222)

Bahkan Rasulullah SAW juga menegas kan dalam haditsnya
: ( )
"Dari Abi Malik: Kebersihan itu adalah sebagian dari iman". (HR Ahmad, Muslim dan At Tirmidzi).

Salah satu ciri seorang muslim yang baik dan beriman ialah hidup bersih dan memelihara kebersihan. Agama Islam sangat memperhatikan masalah kebersihan, bahkan bersih atau suci dijadikan sebagai syarat sahnya ibadah. Begitu penting kebersihan itu, sehingga kebersihan merupakan salah satu ajaran pokok dalam Islam.

Surah Al-baqoroh ayat 222 dan Haditst tersebut memberi penjelasan bahwa kebersihan itu bersumber dari keiman seseorang dan merupakan bagian dari keiman itu sendiri. Oleh karena itu setiap mu'min dituntut untuk menjaga kebersihan. Dan sebagai ciri khas dari seorang mu'min yang baik ialah hidup bersih dan mencintai kebersihan, baik kebersihan jasmani ataupun rohasi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun