Mohon tunggu...
Pendidikan

Seperti Apa Layanan BK yang Baik di Sekolah?

24 Oktober 2018   22:01 Diperbarui: 25 Oktober 2018   00:02 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hadirnya Layanan Bimbingan konseling di sekolah adalah untuk membantu peserta didik mencapai taraf perkembangan secara optimal. Dalam prosesnya kita mengalami yang namanya pengenalan, pemahaman, pengarahan, dan perwujudan.

Layanan bimbingan dan konseling merupakan proses pemberian bantuan yang diberikan kepada siswa secara terus menerus agar tercapai kemandirian dalam pemahaman diri, sehingga siswa sanggup mengarahkan dirinya sesuai dengan tuntutan dan keadaan lingkungan sekolah, keluarga dan masyarakat.

Dengan adanya bimbingan dan konseling diharapkan dapat memberikan solusi bagi peserta didik di sekolah. Agar peserta didik menjadi lebih baik dari segi perilakunya. Layanan bimbingan dan konseling merupakan bagian integral dari pendidikan di Indonesia dalam upaya membantu siswa agar mencapai perkembangan yang optimal, sesuai dengan potensinya.

            Sebagai seorang konselor tentunya sudah mengerti dan mengetahui beberapa layanan Bimbingan dan konseling di antaranya:

  • Layanan perkenalan atau yang disebut sebagai layanan orientasi. Layanan perkenalan merupakaan layanan yang memperkenalkan peserta didik dengan lingkungan barunya. Layanan perkenalan atau orientasi itu diberikan kepada siswa/i yang pertama kali masuk sekolah.
  • Layanan Pemahaman. layanan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada setiap siswa mengenai berbagai hal yang diperlukan selama proses belajar dan pembelajaran di sekolah. Informasi ini mengenai dengan informasi peralatan yang dibutuhkan, tujuan dari belajar atau hasil yang dicapai, cara belajar yang efektif, segala sesuatu yang berkaitan dengan cara berkomunikasi dan bersosialisasi, serta berbagai hal yang berkaitan dengan pendidikan.
  • Layanan penempatan atau penyaluran merupakan layanan yang diberikan untuk membantu siswa/i dalam menempati lingkungan yang tepat sesuai dengan potensi dan keahlian yang dimikinya. Seperti menempatkan siswa dalam kelompok belajar yang sesuai dengan potensinya.

Semua itu merupakan layanan yang harus diberikan kepada peserta didik agar mendukung keberhasilan dalam proses bimbingan dan konseling. Ringkasnya, Layanan BK sangat penting di sekolah karena layanan BK dapat membantu siswa-siswa membantu memecahkan masalah-masalah yang dihadapi oleh siswa dan dengan perkataan lain agar individu (peserta didik) dapat mengembangkan dirinya secara optimal sesuai dengan potensi atau kapasitasnya dan agar individu dapat berkembang sesuai lingkungannya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun