Mohon tunggu...
Mochammad Alwi Hidayat
Mochammad Alwi Hidayat Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Menulis apa saja yang ingin ditulis. Seorang mahasiswa yang ingin berbagi pengalaman dan memberi manfaat kepada orang lain melalui tulisan. "Menulislah, karena tanpa menulis engkau akan hilang dari pusaran sejarah," Pramoedya Ananta Toer

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Perilaku Phubbing: Fenomena yang Mulai Mengakar akibat Determinisme Teknologi

27 November 2022   20:06 Diperbarui: 27 November 2022   20:13 550
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Fenomena Phubbing saat ini akibat Determinisme Teknologi/ Pixabay

Perilaku phubbing adalah perilaku mencampakkan orang lain karena perhatian telah dipusatkan pada smartphone. Perilaku ini bisa membuat orang lain tersakiti karena tidak dihiraukan.

Dalam Hanika (2015) phubbing sendiri berasal dari kata phone dan snubbing, dan dipakai untuk menunjukkan sikap menyakiti lawan bicara karena penggunaan gadget yang berlebihan. Perilaku ini bisa mempengaruhi hubungan sosial dalam masyarakat.

Salah satu faktor yang menyebabkan perilaku phubbing adalah karena kecanduan seseorang terhadap smartphone. Ini dipicu karena semakin bervariasinya fitur pada smartphone saat ini.

Tidak heran jika phubbing dikatakan sebuah fenomena yang muncul akibat determinisme teknologi. Pengaruh teknologi saat ini telah membawa pengaruh besar dalam menunjang aktivitas manusia.

Kemudahan dari berbagai macam aspek membuat pola interaksi masyarakat era ini mulai bergeser dari interaksi interaksi intens konvensional menjadi lewat teknologi. Adapun dampak dari perilaku phubbing adalah sebagai berikut:

Dampak Perilaku Phubbing

Berdasarkan Aditia (2021) aspek relasi sosial perilaku phubbing akan menurunkan lima kualitas komunikasi yaitu keterbukaan, empati, kesetaraan, kepercayaan, dan sikap mendukung. Ketika lima aspek ini menurun, maka hubungan sosial antarindividu bisa dipastikan menurun juga.

Contoh dampak phubbing di lingkungan kita sebagai berikut. Pertama, di lingkungan keluarga dapat dilihat. Ketika phubbing terjadi, maka kualitas perhatian antaranggota keluarga mengalami penurunan.

Kedua, di lingkungan pekerjaan phubbing akan menimbulkan sikap kerja sama antarpekerja semakin berkurang.

Ketika, dalam sebuah percakapan langsung phubbing akan menimbulkan masalah antara phubber (pelaku phubbing) dan phubbee (korban phubbing). Masalah tersebut yaitu ketidaknyambungan komunikasi maupun penurunan tingkat kepercayaan komunikasi antarindividu.

Dari dampak di atas, dapat disimpulkan bahwasannya phubbing dapat merenggut kualitas interaksi dan komunikasi dalam kehidupan sosial.

Hubungan Phubbing dengan Determinisme Teknologi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun