Mohon tunggu...
Misbah Murad
Misbah Murad Mohon Tunggu... O - "Tidak ada sekolah menulis; yang ada hanyalah orang berbagi pengalaman menulis."- Pepih Nugraha, Manager Kompasiana. chanel you tube misbahuddin moerad

"Tidak ada sekolah menulis; yang ada hanyalah orang berbagi pengalaman menulis."- Pepih Nugraha, Manager Kompasiana. chanel you tube misbahuddin moerad

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana

April Mop #8

4 November 2019   17:28 Diperbarui: 4 November 2019   17:37 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Novel. Sumber ilustrasi: PEXELS/Fotografierende

April Mop

April Fools`Day atau yang biasa di kenal dengan April Mop, yang setiap tahun di peringati setiap tanggal 1 April, ini adalah tradisi sebagaian orang di banyak negara, berbeda-beda memang kegiatanya bagi para penganut ini, namun pada umumnya April Mop di lakukan atau mereka rayakan dengan tipuan-tipuan lucu bersama orang-orang terdekat, banyak memang asal usul dari April Mop sendiri, ada yang mengatakan April Mop berawal pada tahun 1582, ketika Prancis beralih dari kalender Gregorian dari kalender sebelumnya. Winda dan dua orang sahabatnya Jarot dan Arian pun tidak pernah merayakan April Mop, namun terinspirasi oleh kegiatan ini Winda tahun ini akan merayakan kegiatan yang lain April Mop.

Sampai sejauh ini antara Winda dan Jarot pandai sekali menyembunyikan percintaan mereka di hadapan Arian, di depan Arian antara Jarot dan Winda tidak ada hubungan hanya "Persahabatan Sejati" tidak ada gelagat atau perilaku yang mencurigakan Arian bahwa Winda dan Jarot adalah sepasang kekasih hati, bukan lagi teman sejati, tapi sudah teman sehati.

Entah dari mana pemikiran ini datang, satu minggu sebelum tanggal satu, Winda pergi kesebuah percetakan, ia minta di designkan sebuah undangan perkawinan, dan satu minggu sebelum tanggal 1 April Winda sudah meminta kepada Arian dan Jarot untuk tidak menghubunginya, alasan Winda, dia ingin istirahat saja di rumah.

Malam ini cuaca sedikit mendung, namun tiga sekawan ini sepakat untuk makan malam bersama, rumah makan yang mereka pilih adalah rumah makan Sunda, seperti biasanya Jarot kebagian menjemput Winda, karena rumahnya lebih dekat dari Winda, sedangkan Arian pergi sendiri.

"Assalmualaikum." Sapa Jarot di depan rumah Winda

"Waalaikum Salam," Sahutan dari dalam, terlihat Ibu Winda keluar membukakan pintu

"Mau acara apa lagi nih.?" Tanya Ibu Winda, sebelum menjawab seperti biasa Jarot menyalami dan mencium tangan ibu Winda.

"Mau jalan-jalan saja,bu."

"Masuk dulu, sepertinya Winda baru masuk kamar mandi."

"Ia bu, terima kasih."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun