Mohon tunggu...
Mini GK
Mini GK Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Muda Yogyakarta

Mini GK; perempuan teman perjalanan buku dan kamu ^^ Penerima penghargaan karya sastra remaja terbaik 2015 Penulis novel #Abnormal #StandByMe #LeMannequin #PameranPatahHati

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Satu Dekade Nanamia Pizzeria

9 September 2017   22:06 Diperbarui: 11 September 2017   12:51 1389
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pizza (Dokumentasi Pribadi)

Satu Dekade Nanamia

Godaan pada pandangan pertama selalu menimbulkan rasa rindu. Sementara rindu sendiri serupa aruma manis di pasar malam yang begitu lembut, manis dan meninggalkan warna.

Saya jatuh cinta pada pandangan pertama. Jatuh cinta pada suasana yang melebihi bayangan sebelumnya. Mendadak saya benar-benar merasa seorang Pisces yang begitu romantis, bahkan sebuah tempat parkir dengan deretan motor terparkir rapi bagai baju di tali jemuran berpadu dengan jalinan rumput di tembok mendukung keromantisan sore itu.

Menu pembuka (Dokumentasi Pribadi)
Menu pembuka (Dokumentasi Pribadi)
Saya baru saja melepas helm dan membuka jaket ketika satu kawan yang juga di parkir menyapa. Lantas kami melanjutkan perjalanan ke sebuah kebun, ya saya tidak salah; rumput yang begitu hijau dipotong pendek dengan bangku-bangku dan meja panjang yang tertata tidak teratur namun menyenangkan untuk dipandang. Langkah saya semakin mendekat. Kesan pertama yang saya tangkap adalah pesta kebun romantis. Otak saya selalu dipenuhi dengan keromantisan. Dan saya berdiri di sebuah pelataran rumah makan Italia, tentu kesan romantis itu semakin berkali lipat.

Telah sejak ribuan tahun Italia terkenal dengan keromantisannya.

Seorang bule berkaos putih dengan hidup tegap menuding ke depan melempar senyum yang langsung membuat saya meleleh dan mendadak berbisik ke kawan, "mau yang itu kaos putih, arghhh aku enggak salah tempat. Fix ini keren."

Saya menyukai tempat ini bahkan sebelum saya mengenalnya. Nanamia, begitu mereka menyebut tempat makan nuansa pesta kebun.

Suasana pesta kebun,

Nanamia Pizzeria, begitu orang mengenal resto asli Italia ini.

Saya sendiri telah lama mendengar nama resto ini namun baru saja punya kesempatan untuk berkunjung. 

Jauh sebelum kunjungan, saya sudah pernah mendengar komentar baik tentang Nanamia. Salah satunya adalah cerita dari seorang Chef asli Italia dalam festival kuliner internasional.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun