Mohon tunggu...
Mima Tri Megawati
Mima Tri Megawati Mohon Tunggu... Guru - Guru TK

Membuat kerajinan tangan, membaca, menyanyi

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Peningkatan Kreatifitas dalam Menggambar Bebas Menggunakan Metode Karya Wisata

7 Desember 2022   20:41 Diperbarui: 7 Desember 2022   20:54 328
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kreativitas merupakan hal penting khususnya pada anak usia dini, karena dengan berkreasi anak dapat mewujudkan dirinya. Perwujudan tersebut termasuk salah satu kebutuhan pokok dalam hidup anak. Setiap anak mempunyai keinginan untuk menciptakan sesuatu. Hasrat dan kemampuan yang ada dirangsang dan dibina. Sehingga anak memperoleh kesanggupan untuk menciptakan sesuatu, merasa puas akan hasil ciptaannya dan menjadikan anak lebih kreatif. Tujuan pengembangan kreativitas anak (dalam Montolalu, 2007:35) adalah (1) mengenalkan cara mengekspresikan diri melalui hasil karya dengan menggunakan teknik-teknik yang dikuasainya. 

(2) Mengenalkan cara dalam menemukan alternatif pemecahan masalah. (3) Membuat anak memiliki sikap keterbukaan terhadap berbagai pengalaman dengan tingkat kelenturan. (4) Membuat anak memiliki kepuasan diri terhadap apa yang dilakukannya dan sikap menghargai hasil karya orang lain. (5) Membuat anak kreatif yaitu orisinalitas dalam menghasilkan pemikiran-pemikiran, elaborasi dalam gagasan, keuletan dan kesabaran atau kegigihan dalam menghadapi rintangan dan situasi yang tidak menentu. Pengalaman kreativitas akan mengajarkan anak menjadi terbuka serta anak mendapatkan kepuasan diri terhadap apa yang dilakukan dan dihasilkannya. 

Menggambar adalah membuat gambar. Kegiatan ini dilakukan dengan cara mencoret, menggores, menorehkan benda tajam ke benda lain dan member' wama, sehingga menimbulkan gambar. Soesatyo (1994) (Dalam Hajar Pamadhi, dkk 2008 2.11) mengemukakan pendapat tentang arti menggambar sebagai berikut : ''Anak menggambar adalah menceritakan, mengungkapkan (mengekspesikan) sesuatu yang ada pada dirinya secara intuitif dan spontan lewat media gambar, maka karya lukis anak-anak adalah seni meskipun tidnk disamakan dengan karya lukis prang dewasa,namun syarat-syarat kesenian lukisan telah terpenuhi dengan adanya teknik, artistik dan ekspresi." 

Metode mengajar merupakan salah satu pengetahuan mengajar yang dipergunakan untuk guru atau instruktur. Metode karya wisata merupakan salah satu metode yang sering diterapkan dalam pembelajran sejarah yang merupakan metode pengajaran yang dilakukan dengan jalan mengajak anak-anak keluar kelas utuk dapat memperlihatkan hal-hal atau peristiwa yang ada hubungannya dengan pembelajaran.

TK Muslimat IV Nidhomiyah Jombang menggunakan metode karya wisata untuk meningkatkan kreatifitas anak dalam menggambar bebas tema tanaman hias dengan menggunakan berbagai alat dan bahan. Tahap pertama guru mengajak anak untuk berkeliling halaman sekolah melihat tanaman, kemudian guru memberi penguatan tentang tanaman yang dilihatnya. anak-anak diajak untuk menuangkan ide yang ada dikepalanya dalam bentuk gambar menggunakan berbagai media (kain, cat air, pasta kreatif, krayon, spidol, kuas, palet, cuttonbad). Metode karya wisata sangat efektif dalam pengembangan kreatifitas anak, terbukti anak-anak dalam menggambar bebas tidak ada yang sama

Dokpri
Dokpri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun