Mohon tunggu...
Mim Yudiarto
Mim Yudiarto Mohon Tunggu... Buruh - buruh proletar

Aku hanyalah ludah dari lidah yang bersumpah tak akan berserah pada kalah....

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Duri Elaeis

29 November 2018   10:20 Diperbarui: 29 November 2018   17:04 143
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Jika kau tertusuk duri Elaeis
di ujung jari
itu tanda kau harus mencari
serum terbaik untuk mengobati
hutan-hutan yang telah terlanjur mati

Bila kau tertancap duri Elaeis
tepat di mata kaki
itu petunjuk kuat untuk mengakhiri
caramu menyakiti
hutan-hutan yang nyaris mati

Manakala duri Elaeis
membuatmu terluka hingga patah hati
itu berarti sudah saatnya kau menyadari
betapa kematian hutan
adalah malapetaka tak terperikan

Duri-duri Elaeis
adalah simbol ketajaman
pisau-pisau kemanusiaan
yang ditumpulkan

Seberang Derawan, 27 Nopember 2018

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun