Mohon tunggu...
Mifta Ariani
Mifta Ariani Mohon Tunggu... Freelancer - Do the best

Low Profile dan bersahaja

Selanjutnya

Tutup

Financial Artikel Utama

5 Strategi Inspiratif Mengawali Kebiasaan Menabung

22 September 2019   07:32 Diperbarui: 22 September 2019   20:45 1355
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagi sebagian orang, menabung adalah sesuatu yang sulit dilakukan. Jangankan menabung, gaji bisa cukup dalam sebulan saja menjadi sesuatu yang menakjubkan. Padahal menabung itu penting, banyak hal bisa terpecahkan hanya dengan memiliki tabungan. 

Saat ada keluarga sakit, saat butuh biaya pendidikan anak, ataupun pengeluaran-pengeluaran lainnya yang tidak terduga dan membutuhkan dana segera, bisa terpecahkan dengan Anda memiliki tabungan.

Bagi Anda yang merasa kesulitan menabung, cobalah untuk membiasakan menyisihkan sebagian uang Anda di awal mendapatkan gaji. Kalau masih belum terbiasa, pasti selalu saja ada kebutuhan lain yang lebih penting dari sekedar menabung.

Namun satu hal yang harus kita ingat, kita hidup tidak hanya untuk hari ini.Kita tidak tahu apa yang akan terjadi esok. Bisa jadi tiba-tiba Anda terkena PHK atau mungkin mendapat suatu musibah kecelakaan sehingga tidak bisa mencari nafkah secara optimal lagi. 

Walaupun tentu saja hal-hal tersebut tidak kita harapkan. Namun tidak ada salahnya kan, kalau berjaga-jaga dalam menghadapi masa sulit. Ibarat kata peribahasa, " Sedia payung sebelum hujan", tentu akan membawa manfaat bagi kita.

Ada beberapa strategi menabung yang mungkin bisa menginspirasi Anda untuk mengawali kebiasaan menabung:

1. Menabung berkala

Menabung berkala disini boleh dipilih, mau menabung harian, menabung mingguan ataukah menabung bulanan. Misal untuk pedagang ataupun pekerja yang mendapat upah harian bisa mencoba cara menabung harian dg menyisihkan uang setiap hari. 

Atau mungkin untuk para pekerja yang mendapat upah mingguan, silakan menyisihkan uang setiap minggu saat Anda mendapat uang/gaji mingguan. Namun pada umumnya, biasanya seseorang mendapatkan gaji bulanan. 

Untuk yang bulanan, sebaiknya sisihkan di awal bulan setiap kali Anda mendapat gaji. Jika Anda menabung menunggu ketika ada sisa uang, jangan harap tabungan Anda akan berkembang, yang ada Anda tidak akan pernah bisa menabung secara maksimal, sebab pada kenyataannya selalu saja uang terpakai untuk kebutuhan lain yang dianggap lebih penting.

2. Menabung tematik

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun