Mohon tunggu...
Mex Rahman
Mex Rahman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Son-Brother-Friend

Bermimpi tiduri Monica Bellucci

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Piala Konfederasi 2013: Italia dan Brazil Raih Tiket Semi Final

21 Juni 2013   13:49 Diperbarui: 24 Juni 2015   11:39 434
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13718084862098709590

Brazil—Dari lanjutan piala konfederasi dini hari tadi, masing-masing grup telah menyelesaikan 2 putaran. Kendati masih menyisakan 1 putaran lagi untuk masing-masing grup, namun 3 tim unggulan berhasil raih tiket semi final. Turnamen yang disebut sebagai ajang pemanasan menjelang piala dunia ini hanya diikuti 8 negara dan dibagi dalam 2 grup. Grup A dihuni oleh tuan rumah Brazil, juara Asia 2011 (Jepang), runner-up UERO 2012 (Italia), dan juara konkakaf 2011 (Mexico). Sementara di grup B dihuni oleh, juara dunia 2010 (Spanyol), juara Afrika 2013 (Nigeria), juara America 2011 (Uruguay) dan juara OCF 2012 (Tahiti). Dari grup A, Brazil dan Italia pastikan lolos dari grup ini dan melaju ke semi final, setelah ke-duanya berhasil raih poin penuh di 2 pertandingan awal. Brazil sukses mengalahkan Jepang 3-0 dipertandingan pertama, dan menghajar Mexico 2-0 di partai ke-2. Hal serupa juga diraih oleh Italia. Kendati langkah Italia tak semulus Brazil, namun mereka berhasil mengalahkan 2 pesaingnya di 2 pertandingan awal. Dalam pertandingan awal, gli azzuri berhasil memupus ambisi Chicarito dkk untuk meraih kemenangan pertama di turnamen ini. Azzuri menang tipis 2-1 atas Mexico. Di pertandingan ke-2, Italia menghadapi kesulitan ketika melawan juara Asia, Jepang. Samurai biru menggempur habis-habisan tembok pertahanan Italia dalam pertandingan ini. Mereka sempat unggul 2-0 atas Italia, namun Italia bukanlah tim yang bermental tempe. Italia berhasil bangkit dari tekanan dan membalikkan keadaan dengan skor akhir 4-3. Salah satu pemain Italia, Emanuel Ciaccherini menyatakan setelah usai pertandingan bahwa Italia tak pantas menang atas Jepang, namun inilah Italia, kami masih diberi keberuntungan. Dengan hasil ini, meski masih penyisakan 1 partai lagi. Grup A sudah meloloskan 2 wakilnya ke semi-final. Mereka adalah Brazil dan Italia, yang akan keduanya akan bertemu di partia terakhir grup A. Dalam partai terakhir ini, hanya menentukan juara dan runner-up grup. Sementara Mexico dan Jepang saling berusaha untuk tidak jadi juru kunci grup A. Sementara itu, dari grup B, Spanyol berpeluang besar raih tiket semi-final. Matador berhasil menang di 2 pertandingan awal atas Uruguay dan Tahiti. Melawan Uruguay, mereka berhasil menang 2-1. Pertandingan kedua lebih mudah untuk Spanyol, mereka unggul 10-0 atas Tahiti. Melawan Nigeria di pertandingan terakhir, Spanyol hanya membutuhkan hasil imbang untuk keluar sebagai juara grup B. Berbeda dengan grup A yang sudah tidak ada pengaruh di partai terakhir, di grup B hasil pertandingan terakhir sangat menentukan nasib 3 negara (Uruguay, Nigeria dan Spanyol) untuk lolos ke semi-final. Namun Uruguay memiliki peluangan lebih besar daripada Nigeria untuk lolos ke semi-final. Mengingat pertandingan terakhir Uruguay akan mengahadapi Tahiti, sementara Nigeria akan jumpa Spanyol. Berikut klasemen sementara Piala Konfederasi 2013 dari masing-masing grup: [caption id="attachment_269604" align="aligncenter" width="301" caption="scree shoot from http://www.antaranews.com/berita/381179/klasemen-sementara-piala-konfederasi-jumat"][/caption] —Mex'r—

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun