Mohon tunggu...
Meita Eryanti
Meita Eryanti Mohon Tunggu... Freelancer - Penjual buku di IG @bukumee

Apoteker yang beralih pekerjaan menjadi penjual buku. Suka membicarakan tentang buku-buku, obat-obatan, dan kadang-kadang suka bergosip.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Ini Bahaya Menempelkan Bawang Putih Geprek di Pergelangan Tangan

9 Juli 2019   11:28 Diperbarui: 10 Juli 2019   15:24 1318
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi bawang putih (shutterstock)

Beberapa hari ini di lini masa FB sliweran tentang pengobatan sakit gigi dengan menempelkan bawang putih geprek di pergelangan tangan. Ada yang sudah mencoba metode ini dan katanya berhasil.

Sebentar. Di pergelangan tangan? Yakin di pergelangan tangan? Bukan di pipi atau di gusinya sekalian?

Enggak. Metode ini menyembuhkan sakit gigi dengan menempelkan bawang putih geprek di PERGELANGAN TANGAN.

Sebuah akun FB menjelaskan cara pakai bawang putih geprek itu dengan lebih terperinci. Katanya, bawang putih digeprek, ditempel ke pergelangan tangan, lalu diikat dengan lakban supaya tidak lepas. Kalau sakit gigi sebelah kiri, pasang bawang putihnya di pergelangan tangan kanan dan sebaliknya. Buat yang kulitnya sensitif, cukup 15 sampai 20 menit. Takut kulitnya melepuh.

Pertanyaan pertamaku, apa rasanya menempelkan bawang putih geprek di pergelangan tangan? Aku kalau habis mengiris bawang putih untuk memasak, kalau tidak buru-buru cuci tangan, tanganku suka panas dan terasa gatal. Ini apa rasanya menempelkan bawang putih di pergelangan tangan selama 15 menit ya?

Lima belas menit itu lama, lho. Jangan salah.

Pertanyaan kedua, kenapa untuk sakit gigi bawangnya ditempelnya di pergelangan tangan, sih? Kenapa bukan di gusinya langsung?

Gini lho, teman-teman yang budiman, nyeri gigi itu terjadi karena ada sesuatu yang terjadi pada gigimu. Jujur lho, kalian harus bersyukur sebenarnya bisa merasakan sakit gigi. Karena rasa sakit itu tanda dari tubuhmu kalau ada sesuatu yang tidak beres. Mungkin giginya berlubang, atau ada sesuatu yang menyerang gigimu. Oleh karenanya, kalau ada rasa sakit gigi, cobalah datang ke dokter gigi untuk tahu apa yang menyebabkan rasa sakit.

Jangan sampai kita fokus untuk menghilangkan rasa sakit tapi lupa dengan mencari tahu penyebab sakit. Salah-salah, ada infeksi yang meluas di rongga mulut. Penanganannya jauh lebih rumit nantinya.

Untuk bagian ini, Mindok dari Kortugi (akun Instagram yang memberi edukasi tentang gigi) sudah memberi penjelasannya. Di channel Youtubenya, Mindok juga bercerita tentang kemungkinan mengapa orang-orang ada merasa sembuh setelah menempelkan bawang putih di pergelangan lengan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun