Mohon tunggu...
Mas Ben
Mas Ben Mohon Tunggu... Karyawan -

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

TMMD 102 Kodim 0714/Salatiga Gotong Royong untuk Dukung RTLH

3 Juli 2018   15:27 Diperbarui: 3 Juli 2018   15:44 438
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Salatiga - Ibu Supriono salah satu warga Dusun Krajan, Desa Bonomerto yang akan menerima bantuan bedah rumah merasa sangat gembira dikarenakan  kondisi rumahnya masuk dalam kategori Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) akan dapat bantuan RTLH dalam program TMMD 102 Kodim 0714/Salatiga. ( Selasa, 03 Juli 2018)

Ibu Supriono sang pemilik rumah Sangat bersyukur, karena sebentar lagi rumahnya akan di bangun. "Saya ucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya, kepada Bapak-bapak dari satgas TMMD Kodim 0714/Salatiga, juga Pemerintah Desa Bonomerto yang telah peduli untuk membangun rumah saya. Mudah-mudahan Gusti Allah membalas kebaikan bapak semuanya," ujarnya penuh syukur serta haru.

Seperti diketahui rumah milik Ibu Supriono masih berlantai tanah. Dinding rumahnya terbuat dari anyaman bambu. Saat ada TMMD seperti inilah saat yang ditunggu banyak warga bagi yang kondisi rumahnya masih tak layak huni. Dengan kondisi yang sangat tidak layak tersebutlah Ibu Supriyono dapat bantuan untuk pembenahan tumah dalam program ini. Dengan dibangunnya rumah tersebut diharapkan Ibu Supriyono dan keluarga dapat hidup layak dan sehat.

"Semoga pengerjaannya dapat selesai sesuai target dan keluarga penerima bantuan tersebut dapat tinggal di rumah yang layak," papar Sertu Sujari anggota Satgas TMMD.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun