Mohon tunggu...
Mas Sam
Mas Sam Mohon Tunggu... Guru - Guru

Membaca tulisan, menulis bacaan !

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Kalo Bisa Jujur Kenapa Harus Bohong di Medsos?

7 Mei 2021   20:38 Diperbarui: 7 Mei 2021   20:41 256
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Medsos dalam genggaman (merdeka.com)

Saya terlahir dari seorang bapak dan simbok (ibu) yang sama-sama sebagai anak tertua. Bapak sulung dari 8 bersaudara. Sedangkan simbok anak paling tua dari 4 bersaudara. 

Sesuai silsilah dalam tradisi Jawa. Semua paman dan bibi serta anak-anaknya memanggil anak dari kakak tertua dengan panggilan 'Mas'. 

Dari sanalah nama akun media sosial saya menggunakan nama Mas Sam. Berkebetulan nama saya Samsudi. Jadilah sebutan itu menjadi nama akun saya di WhatsApp dan Kompasiana. Untuk Instagram saya menggunakan nama asli.

Sebenarnya yang benar-benar aktif ya hanya di WhatsApp dan setahun ini bertambah di Kompasiana. Untuk Instagram tidak terlalu aktif. Hanya seminggu sekali update postingan.

Kelola Sosmed dengan Bijak

Kelola medsos (liputan6.com)
Kelola medsos (liputan6.com)
Saya tidak termasuk orang yang tergila-gila sosmed. Boleh dibilang menggunakan sosmed sesuai fungsi dasarnya saja. Bukan termaauk orang yang setiap saat update status atau memposting sesuatu.

WhatsApp saya gunakan untuk urusan pekerjaan dan pertemanan. Jadi di WhatsApp terdapat beberapa grup yang berkaitan dengan kantor dan teman.

Sebagai guru sudah bisa ditebak grup semacam apa yang ada di WA saya. Grup sesama guru, MGMP, Komite Sekolah dan Dinas. Untuk grup pertemanan ada teman-teman SMP, SMA dan kuliah serta komunitas.

Untuk Konpasiana tentu saja sudah sama-sama tahu untuk menyalurkan hobi menulis dan menjalin peesahabatan dari sesama Kompasianers. Medsos yang ini tergolong aktif karena saya sudah mencanangkan minimal one day one article.

Sedangkan untuk Instagram saya manfaatkan untuk menyalurkan minat. Sekaligus menjalin hubungan dengan orang lain yang punya minat yang sama.

Seminggu sekali (seringnya hari Sabtu atau Minggu) saya memposting foto-foto tentang tanaman atau fenomena-fenomena sosial yang terjadi di masyarakat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun