Mohon tunggu...
masrierie
masrierie Mohon Tunggu... Freelancer - sekedar berbagi cerita

menulis dalam ruang dan waktu, - IG@sriita1997 - https://berbagigagasan.blogspot.com, - YouTube @massrieNostalgiaDanLainnya (mas srie)

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Sensasi Makan Siang di Miss Bee Providore dan Tea Time Senja di Backyard Cafe Bandung

12 Oktober 2016   14:54 Diperbarui: 12 Oktober 2016   15:12 522
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kriuk-kriuk Jamur plus sayur , saus spesial unik , pedas, asam manis camilan yang bikin ketagihan di Miss Be Providore , jalan Rancabentang , Ciumbuleuit, Bandung Utara

Tahu sutra lembut di dalam, krispi di luar, bertabur daun basil... Sajian ala barat , berbahan lokal. Ala Miss Bee
Tahu sutra lembut di dalam, krispi di luar, bertabur daun basil... Sajian ala barat , berbahan lokal. Ala Miss Bee
sop buntut , nasi , sambal, jeruk nipis.... makan siang di Miss Bee
sop buntut , nasi , sambal, jeruk nipis.... makan siang di Miss Bee
Sebetulnya kami  juga tertarik tawaran pasta , dan aneka  hidangan  ala Italia atau ala Eropa lainnya. Hanya saja siang itu  kami  sedang ingin menyantap  hidangan tradisionil Indonesia banget, dengan suasana   beda. Taman yang luas, udara segar, taman , exterior dan interiornya bikin betah. Apalagi kami memilih tempat makan out door beratap.

Minuman  es lemon madu dengan taburan es, atau teh daun mint panas  menjadi teman makan siang di saat matahari siang tak terlalu menyengat , bulan Oktober di langit Bandung.

Segarnya minuman dingin berunsur madu..... di Miss Bee,
Segarnya minuman dingin berunsur madu..... di Miss Bee,
Jamur berselimut renyahnya tepung crispy yang disajikan  dengan sangat menarik, ternyata rasanya juga tak terlupakan. Dengan cocolan sausnya dan paduan sayuran dengan saus mayoones  menjadi pendamping kekrispiannya yang gurih.

Kue , cake cookies untuk camilan minum kopi dan teh serta jus.ala Miss Bee
Kue , cake cookies untuk camilan minum kopi dan teh serta jus.ala Miss Bee
Aneka Cookies dan Kue Potong ala Miss Bee

Rencananya lain waktu alau mengajak keponakan , saya akan memesan kue cake dan tart potong yang terpajang di balik kaca. Pasti rasanya  enak, tampilannya juga menarik. Belum lagi cookies kecil di satu ruangan galeri buah tangan. 

Kelezatan cake dan cookies tersebut sangat pas kalau kami datang saat jam-jam tanggung. Yakni bukan jam makan siang atau makan malam.

Tea Time Senjakala, di Backyard Cafe , Sop Krim dalam Roti

Jika senja menyejuki Bandung,  apalagi hujan  membasahi kota. Di saat berbeda teman saya mengajak singgah di Backyard Cafe, di Jalan Dago 145  (Jln Ir H Juanda Bandung), Altofit Square.

Ternyata di belakang pertokoan eksklusif  ini ada cafe yang bukanya sore hingga larut malam.  Suasananya  masih sepi karena baru saja buka. Tempatnya sangat  nyaman , untuk kongkow-kongkow seraya berteduh ,menghilangkan penat, memanjakan lidah dan perut.

Backyard Cafe di Jalan Dago 145 Bandung
Backyard Cafe di Jalan Dago 145 Bandung
Suasana yang mengandung unsur kekunoan alias jadul menebarkan aura tersendiri. Interior cafe yang satu ini membawa tamunya ke tempo dulu yang romantis. Ada meja kursi jadul dengan  pajangan berita koran majalah jadul juga, dibingkai menghiasi dinding-dindingnya.  Kap lampu juga mengingatkan saya pada rumah-rumah masa kecil tahun 1960an. Ada radio kuno, tape kuno, dan yang antik-antik. Keren .

Backyard Cafe, interior antiknya
Backyard Cafe, interior antiknya
interior antik Backyard Cafe , jalan Dago 145 Bandung
interior antik Backyard Cafe , jalan Dago 145 Bandung
Interior Antik Backyard Cafe Jalan Dago 145 Bandung
Interior Antik Backyard Cafe Jalan Dago 145 Bandung
Karena haus , meski  udara dingin, saya memesan minuman jus  sehat apel dan lemon. Jenis minuman yang membuat fit ragawi. Makanan yang tersedia di sini  ala  barat hampir semuanya. Untuk anak-anak muda pas banget dengan selera mereka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun